PWMU.CO – Zig-zag Game di area Candi Tegowangi Pare melatih peserta Fun Holiday Muhida merespon dengan cepat intruksi tutor dalam bahasa Inggris.
Intruksi zig untuk melompat ke kiri, zag melompat ke kanan. Zag-zag melompat ke belakang dan zig-zig melompat ke depan. Diulang-ulang untuk mengondisikan konsentrasi peserta sebagai warming up kegitan out door learning di hari kedua yang dilakukan siswa SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo (Muhida), Ahad, (30/12/18).
“Aku belajar konsentrasi, kerja dalam kelompok menjaga kekompakan, mencoba memahami intruksi dalam bahasa Inggris. Senang sekali rasanya,” komentar Kenzi Al Akbar Permadi siswa kelas IV.
Tutor Future English Education (FEE) Center Khoiriyatul Bahriah menjelaskan, kegiatan hari kedua yang dikemas dalam Tour of Kampung Inggris bertujuan mengenalkan siswa pada tempat kursus bahasa Inggris di Pare yang berjumlah lebih dari seratus. “Juga untuk mengenal destinasi Pare seperti Kampung Madu, Masjid Agung An Nur, dan Taman Kili Suci,” ujarnya.
Dia menjelaskan, Kampung Madu adalah kampung yang rata-rata penduduk di area tersebut berprofesi sebagai petani madu. “Mereka meletakkan sarang madu di area rumah,” ujarnya.
Di area taman Kili Suci yang terletak satu kompleks dengan Masjid Agung An Nur, siswa Muh1da Fun Holiday belajar tentang alphabet dan spelling.
“Di sini bisa belajar sambil main, jadi gak terasa kalau sedang belajar dan nambah teman,” ucap Farah Azahra, siswa kelas VI.
Kegiatan setengah hari di luar ini diakhiri dengan shalat dhuhur berjamaah di Masjid An Nur. (ECU)