PWMU.CO-Ada suasana berbeda dengan Masjid Al Ghufron pagi ini, Rabu (2/1/2019). Seluruh siswa, dewan guru, dan wali murid MI Islamiyah Muhammadiyah dan SMP Muhammadiyah 7 (SMP Mutu) Sempu Banyuwangi berbondong-bondong memenuhi halaman masjid.
Mereka berkumpul untuk melaksanakan shalat Dhuha dan sujud syukur mengawali pembelajaran semester genap dan Tahun Baru 2019.
“Kegiatan ini sebagai rasa terima kasih dan syukur kepada Allah swt karena masih memberi umur panjang. Semoga terus kita gunakan untuk berbuat kebajikan,” kata Tauhid AM, imam shalat kepada jamaah yang hadir.
Guru Ismuba ini menambahkan, dengan berdoa bersama ini mudah-mudahan proses belajar mengajar berjalan lancar dan bermanfa’at. “Anak-anak menjadi anak yang saleh dan salehah, berguna bagi agama, masyarakat dan negara,” tandasnya.
Guru Bimbingan Konseling (BK) Nur hidayat menambahkan, shalat Dhuha dan Dhuhur yang rutin dilaksanakan selama ini bertempat di ruang kelas dan halaman sekolah, mulai hari ini bisa menggunakan Masjid Al Ghufron yang berlokasi di depan sekolah.
“Alhamdulillah dan terima kasih kami ucapkan kepada takmir masjid yang sudah memberikan izin. Kesempatan ini akan kami manfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk mendidik anak-anak, mengajari mereka agar terbiasa shalat berjamaah di masjid,” tambahnya. (Cahya)