PWMU.CO-Children Marching Band Competation (CMC) ketiga digelar oleh SD Muhammadiyah 1 Gresik. Kompetisi ini menjadi ajang kreativitas anak-anak TK se-Kabupaten Gresik. Acara ini digelar Sabtu (16/2/2019).
Acara dibuka oleh Kasat Binmas Polres Gresik AKP HM Zunaidi SIP. Dalam sambutannya dia mengapresiasi kegiatan sekolah ini memberi wadah berkreasi untuk generasi muda.
Kompetisi ini memperebutkan Piala Bupati Gresik. Tahun ini diikuti 600 peserta drumband dan marching band TK/RA se- Gresik. Semua peserta tampil semarak dengan baju warna-warni.
Tampilan menggemaskan dari para pemain belia, dengan suara pukulan drum, dentingan balera dan gemerincing alat musik berbunyi sepanjang hari itu dengan sorak sorai para orang tua dan penonton menyemangati pada setiap sesi.
Ketua pelaksana Rasyidul Arifi Billah menyampaikan, event CMC III memang selalu ditunggu-tunggu oleh para pengelola TK. Ini ajang kreativitas dan unjuk kebolehan hasil ekstrakurikuler drum band di sekolah masing-masing.
Menyemarakkan pembukaan tampil Gema Nada Sang Surya dari SD Mutu, sebutan SD Muhammadiyah 1 Gresik sebagai tuan rumah. GNSS drum band punya segudang prestasi yang diraih. Di antaranya juara 2 kategori brass, juara 2 field comander, juara 2 kostum pada kejuaraañ terbuka Konser Drumband Gempar 2018 Piala Kapolres Gresik.
Juga juara 3 kategori Brass, special award 3 Field commander, special award 3 kostum pada kejuaraan ME Confest 2018 yang diadakan Majelis Dikdasmen Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jatim di Sidoarjo. (Lilik Isnawati)