PWMU.CO – Peserta Kajian Ramadhan 1440 Hijriyah Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur sejak pagi tampak mulai antre untuk registrasi ulang atau check in di ICT Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Sabtu (19/5/19).
Mereka tampak mulai antre sejak pukul 06.00 WIB. Padahal jadwal registrasi baru dibuka oleh panitia pukul 07.00 WIB.
Peserta yang datang antre paling pagi berasal dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Magetan. Disusul rombongan dari PDM Sumenep, Ponorogo, Jember, dan dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Laren, Lamongan.
Wakil Ketua PDM Magetan Yakub Trijuna menjelaskan, rombongan asal Magetan berangkat menaiki dua mobil pada pukul 22.00 WIB. Setelah menempuh perjalanan selama empat jam rombongan akhirnya tiba di sekitar UMM pada pukul 02.00 WIB.
“Saya tiba sebelum waktunya sahur tiba, yakni sekitar pukul 02.00 WIB. Jadi kita bisa sahur dulu sambil menunggu waktu shalat subuh tiba,” katanya.
Yakub menyebutkan, segaja rombongan dari Magetan berangkat lebih dulu supaya bisa beristirahat lebih lama di lokasi, sebelum acara dimulai pukul 13.00 WIB.
“Supaya kita bisa beristirahat lebih sehingga ketika acara tidak ngantuk dan bisa fokus untuk mendengarkan materi ceramah,” terangnya.
Nah, begitu registrasi dan check in peserta dibuka pada pukul 07.00 WIB, peserta yang telah mengantre sejak pagi langsung dilayani oleh panita sesuai meja yang dikelompokkan per daerah. (Aan)