PWMU.CO – SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik memberikan penghargaan pada siswa yang gemar membaca, Kamis (20/6/19). Penghargaan ini terdiri dari dua kategori, yaitu The Best Borrower dan The Best Reader.
Penanggung Jawab Perpustakaan HACHI Ir Siti Faizah menyampaikan, penilaian pada penghargaan ini berdasarkan intensitas kunjungan siswa ke perpustakaan. “Mereka yang rajin ke perpustakaan, pinjam buku, baca buku, itu kami berikan penghargaan,” ujarnya.
HACHI adalah nama perpustakaan di SDMM yang diambil dari bahasa Jepang, berarti lebah. HACHI juga merupakan akronim dari humble, active, creative, human, dan innovative.
Menurutnya, penghargaan itu juga untuk meningkatkan minat baca anak, mengingat masih minimnya minat baca di Indonesia. “Memang, di kelas-kelas pun sudah kita sediakan buku di mini library kelas. Tapi untuk lebih meningkatkan lagi, kita beri anak-anak penghargaan bagi yang rajin ke perpustakaan,” tambahnya.
Dia berharap, penghargaan itu dapat memotivasi siswa lain agar rajin membaca. “Karena secara tidak langsung kan, ada rasa ingin dapat penghargaan juga. Jadi, yang lain itu termotivasi untuk rajin baca,” kata Izzah, sapaannya.
Penghargaan diserahkan saat SDMM Award 2019 di halaman sekolah, Jumat (21/6/19). Dia menyampaikan, The Best Borrower merupakan penghargaan untuk siswa yang aktif berkunjung dan meminjam buku di perpustakaan. “Nah yang The Best Reader itu untuk siswa yang memanfaatkan waktu istirahat mereka secara rutin membaca buku di perpustakaan,” jelasnya.
Izzah bersyukur minat baca siswa SDMM cukup bagus dan menggembirakan. “Tiap hari Perpustakaan HACHI tidak pernah sepi dari kunjungan, bahkan bisa dibilang terjadi kompetisi,” ungkapnya bangga.
Ia berharap ke depan, Perpustakaan HACHI dapat menjadi tempat yang senantiasa dirindukan oleh seluruh warga sekolah. “Karenanya kami senantiasa berupaya memberikan pelayana yang baik, kenyamanan ruang, dan koleksi-koleksi yang menarik,” kata dia.
Baginya, kecerdasan tanpa kemauan ibarat burung tanpa sayap. “Kecerdasan saja itu tidak cukup untuk meraih prestasi tanpa diimbangi usaha untuk meraihnya,” pesannya.
Berikut ini daftar nama siswa peraih penghargaan dari Perpustakaan HACHI:
The Best Borrower (kelas I, II, dan III)
- Adelia Shofia Putri – II Anggrek
- Nararya Dwi Putri Artianto – II Anggrek
The Best Borrower (kelas IV, V, dan VI)
- Maritza Rafa Amany – V Ibnu Katsir
- Callista Sella Asty Jenar – V Ibnu Katsir
The Best Reader (kelas I, II, III)
- Feyza Nadya Azzahra – III Sumatera
- Raffasya Hanif Anditya – II Melati
The Best Reader (kelas IV, V, dan VI)
- Syifa’ Zahratun Nisa’
- Muhammaf zfatih Abiyyu Farand
Keep reading! (Vita)