Siswa SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen yang memiliki minat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi mengikuti kegiatan Edu Fair 2025 pada Kamis (13/11/2025). Kegiatan tersebut digelar oleh Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling (MGBK) SMA Kabupaten Malang dan berlokasi di Dome Universitas Muhammadiyah Malang.
Minat siswa untuk melanjutkan studi cukup tinggi tahun ini. Berdasarkan hasil peminatan yang dilakukan guru BK, sebanyak 81 siswa menyatakan keinginan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.
Data tersebut menjadi dasar bagi guru BK untuk mengajak perwakilan siswa dari berbagai konsentrasi keahlian mengikuti Edu Fair 2025. Sebanyak 22 siswa kelas XII turut serta, didampingi Koordinator BK SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen, Ririn Ami Rahayu, S.Pd.
Sebelum berangkat, seluruh peserta berkumpul di Kampus 1 untuk menerima pengarahan mengenai absensi dan tugas observasi yang harus dilakukan selama kegiatan.
Menggunakan mobil minibus, rombongan berangkat pukul 07.00 WIB dengan penuh antusias untuk mendapatkan informasi terkait perguruan tinggi sebagai bahan pertimbangan menentukan studi lanjutan. Sesampainya di lokasi, para siswa melakukan registrasi dan menerima tanda peserta serta buku panduan Edu Fair.
Edu Fair
Edu Fair 2025 diikuti oleh 68 perguruan tinggi negeri dan swasta dari wilayah Jawa dan Bali. Setiap perguruan tinggi menampilkan informasi terkait profil program studi, fasilitas, beasiswa, hingga prospek kerja lulusan. Selama exhibition tour, siswa didampingi guru BK untuk mewawancarai perwakilan kampus dan mencatat informasi sesuai minat masing-masing.
Kegiatan ini bertujuan memberikan kesempatan kepada siswa untuk memperoleh informasi yang akurat, relevan, dan inspiratif dalam menentukan arah masa depan pendidikan mereka.
Pada kegiatan tersebut, sekitar 4.700 siswa turut berpartisipasi. Hadir pula sejumlah pejabat pendidikan, antara lain Plt. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Malang, Dr. Indiyah Nurhati, M.Pd.; Koordinator MGBK SMA Kabupaten Malang, Syarifatur Rofiah, M.Pd.; Pengawas BK SMA Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Malang, Inta Elok Youarti, M.Pd.; serta Wakil Rektor I Universitas Muhammadiyah Malang, Prof. Ahsanul In’am, Ph.D.
Dalam sambutannya, Dr. Indiyah menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkolaborasi menyukseskan Edu Fair 2025.
“Melalui kegiatan ini, siswa kelas XII tidak hanya memperoleh informasi tentang perguruan tinggi, tetapi juga mendapat kesempatan menampilkan bakat nonakademik untuk memeriahkan suasana Edu Fair,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, siswa SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen menunjukkan sikap antusias dan aktif dalam bertanya serta berdiskusi pada sesi presentasi kampus pilihan. Di akhir kegiatan, siswa juga diminta mengisi lembar refleksi yang akan digunakan sebagai bahan tindak lanjut layanan bimbingan karier di sekolah. (*)


0 Tanggapan
Empty Comments