
PWMU.CO – Geliat kejuaraan pencak silat di Indonesia semakin mencari bibit-bibit talenta baru. Tapak Suci yang merupakan salah satu organisasi otonom dari Muhammadiyah tak lepas menggelar kejuaraan. Pimpinan Daerah 06 Tapak Suci Kota Surabaya menggelar Turnamen Tapak Suci Tingkat Nasional, Chusnan David Cup 2024.
Turnamen ini akan digelar Rabu (30/10/2024) sampai Ahad (3/11/2024).Berlokasi di Gelanggang Remaja Jl. Bogen 1 No. 53-Q Surabaya Jawa Timur, ada 3 kategori yang dilombakan dalam turnamen kali ini. Kategori tersebut antara lain tanding, seni, dan solo krearif.
Jenjang turnamen ini juga terbuka bagi banyak kelas, mulai pra usia dini , usia dini (SD), pra remaja (SMP) , remaja (SMA) dan dewasa/mahasiswa/umum. Dengan kategori yang lengkap, event ini memberi kesempatan pada setiap pelajar maupun mahasiswa untuk menunjukkan bakat mereka.
Pimpinan Pusat Tapak Suci memberi dukungan dalam pengadaan turnamen kali ini, dengan menugaskan pimpinan pertandingan serta wasit nasional. Hal ini menjadi kesempatan emas bagi pesilat Tapak Suci untuk berkompetisi di panggung nasional dan menunjukkan hasil latihan serta dedikasi mereka di bidang pencak silat Tapak Suci.
Bagi yang berminat mendaftar, bisa mengunduh form Excel melalui link https://bit.ly/ChusnanDavidCup2024. Langkah selanjutnya adalah mengisi form tersebut. Jika sudah diisi, kemudian file tersebut dikirimkan ke sekretaris, yakni A. Dhany Irawansyah (Wa : 081252221786) atau Amalia Wilda (WA : 089508706612).
Langkah berikutnya adalah mengonfirmasi pembayaran kepada Imam Haromain (Wa : 081231926221). Jika semua langkah sudah terlaksana, maka peserta sudah terdaftar dalam Chusnan David Cup 2024.
Informasi lebih lanjut bisa dengan mengunduh file proposal melalui https://bit.ly/ProposalChusnanDavidCup2024, atau menghubungi A. Dhany Irawansyah (Wa : 081252221786) dan Amalia Wilda (WA : 089508706612). (*)
Penulis Syahroni Nur Wachid Editor Wildan Nanda Rahmatullah





0 Tanggapan
Empty Comments