Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Drumband Surya Bahana Mimsapa Guncang Pare Kirab Kemerdekaan

Iklan Landscape Smamda
Drumband Surya Bahana Mimsapa Guncang Pare Kirab Kemerdekaan
Pasukan Drumband Surya Bahana Mimsapa. (Rofi' Zuliana/PWMU.CO)
pwmu.co -

Kelurahan Pare, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur mendadak ramai dihadiri anggota Drumband Surya Bahana Mimsapa pada Sabtu (30/08/2025).

Sejak pukul 09.00 pagi, para personil sudah bersiap di titik start kirab, yaitu Kantor Kelurahan Pare. Menggunakan kostum khas drumband sebagai penambah semangat pagi itu.

Pasukan yang mendapatkan nomor urut enam, dengan urutan pasukan mulai dari drumband, pembawa bendera, pembawa garuda pancasila, pembawa foto presiden dan wakilnya, serta diikuti siswi-siswi perwakilan Mimsapa.

Pada pukul 10.30 tepat, pasukan Mimsapa mulai berjalan. Sang Gitapati, Isna Aprilia Dyla Annajwa, kelas VIC, memimpin pasukan dengan memberi aba-aba. Ia dibantu Maharani Ayu Salsabila dan Sari Annisa Putri, kelas VIA, sebagai Field Commander (FC) atau mayoret.

Drumband memiliki manfaat luar biasa, yaitu bisa meningkatkan keterampilan motorik halus dan kasar, serta stimulasi perkembangan otak dan kreativitas.

Dengan karakter tegas dan percaya diri mereka memimpin serta mengatur seluruh pasukan drumband. Termasuk menjaga tempo musik, mengatur dinamika, serta memastikan penampilan berjalan selaras dan memikat perhatian penonton.

Pemain Drumband berhasil membawakan lagu maju tak gentar dengan suguhan terbaiknya. Penonton terpukau. Tepuk tangan yang gemuruh tak henti-hentinya diberikan.

Drumband yang baru perdana di tahun pelajaran 2025/2026, digembleng selama dua minggu latihan untuk persiapan kirab.

Drumband Surya Bahana Mimsapa Guncang Pare Kirab Kemerdekaan
Pasukan Drumband Surya Bahana Mimsapa. (Rofi’ Zuliana/PWMU.CO)

Penanggung Jawab Drumband Mimsapa, Much. Ahmad Syehra Cambia dengan sigap menanggapi undangan Pare Kirab Kemerdekaan.

“Latihan perdana dilakukan pada tanggal 7 Agustus 2025 lalu. Pada tanggal 12 Agustus 2025, kita mendapatkan undangan tampil tanggal 30 Agustus 2025 kirab kemerdekaan di Kelurahan Pare,” tuturnya.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Menanggapi itu, pelatih Drumband Mimsapa, Ali Ridho bergegas menentukan waktu latihan tiga kali dalam seminggu.

“Pemain pemula yang digembleng selama dua minggu. Usai pulang sekolah, mereka bergegas mengambil alat drumband untuk latihan. Lelah seharian belajar, tak menyurutkan semangat mereka. Pukulan dan gerakan dasar dipadu menjadi satu menciptakan sebuah melodi lagu Selendang Biru dan mars berupa Maju Tak Gentar,” tuturnya.

Para pemain mengaku lelah setelah berjalan, namun juga senang karena sudah berhasil tampil di depan masyarakat.

Pemain Colour Guard, Florencia Bellvania Jasmeen Raharjo, kelas VIB, merasa senang bisa tampil di kirab.

Wah, sempat deg-degan, mau nangis karena hampir ketinggalan, hehe. Tapi senang rasanya, jadi ingin kirab lagi,” celotehnya dengan senyuman lelah di wajah.

Ibunda dari Alzena Zara Fahima VIA dan Achmad Zeroun Al Khalifi IVC, Erma yang juga ikut mendampingi kirab Drumband sampai madrasah.

“Anak-anak semangat sekali ikut Drumband, jam 6 pagi sudah mandi. Pulang sekolah, lanjut latihan sampai jam lima sore untuk persiapan kirab. Kakaknya lumayan menguasai, karena sudah tiga tahun ikut Drumband. Adiknya masih pengalaman pertama, ya walaupun pundak sakit tetap bersemangat terus. Saya yang gak tega, ya sudah ikut jalan saja,” ujarnya sambil mengusap keringat di dahi.

“Terima kasih sudah berusaha, kalian luar biasa,nak. Nantikan Drumband Surya Bahana Mimsapa di event selanjutnya!,” imbuh sang Pelatih.(*)

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu