Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Dukung Produk Lokal Halal dan Unggul, PWM-UMM Gelar Jatim Happy

Iklan Landscape Smamda
Dukung Produk Lokal Halal dan Unggul, PWM-UMM Gelar Jatim Happy
pwmu.co -

Produk Halal dan Unggul

UMM Jadi tuan rumah dukung produk lokal halal dan unggul. (Hassan Al Wildan/PWMU.CO)
UMM Jadi tuan rumah dukung produk lokal halal dan unggul. (Hassan Al Wildan/PWMU.CO)

Di sisi lain, Rektor UMM Nazaruddin Malik, mengapresiasi atas dipilihnya UMM sebagai tuan rumah Jatim Happy. Dalam sambutannya, Nazar menekankan tiga pilar di dalam risalah Islam berkemajuan, yakni taat beragama, selalu ingin menggali ilmu pengetahuan, dan rasa kemanusiaan yang tinggi. Menurutnya, Muhammadiyah memandang dan melaksanakan ketiga komponen tersebut dengan baik untuk menyongsong bangsa yang baik, kuat dan kokoh.

“Artinya secara ideologis, cita-cita besar Muhammadiyah adalah menegakkan iman dan amal sholeh yang kemudian menciptakan masyarakat yang adil dan makmur,” ungkapnya.

Agenda ini juga disambut bahagian oleh banyak peserta. Salah satunya Muhammad Mustofa Kamal yang ikut serta dalam lomba fotografi Jatim Happy 2024. Ia sangat menikmati kompetisi fotografi yang ada. Apalagi itu menjadi kali pertama kompetisi fotografi yang ia coba.

“Saya merasa senang sekali dapat ikut berpartisipasi dalam lomba ini. Saya juga berterimakasih kepada Jatim Happy 2024 yang telah mewadahi para fotografer muda dalam mengasah keterampilan masing-masing. Apalagi ini bertema halal yang sangat cocok dengan Indonesia yang memiliki populasi muslim yang besar,” pungkasnya. (*)

Penulis Hassan Al Wildan Editor Amanat Solikah

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu