Semangat kebersamaan dan kekompakan ditunjukkan oleh Group Penghela 2 dalam rangkaian kegiatan Jaya Melati 2 (JATI 2) Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Jawa Timur yang dilaksanakan di Kabupaten Kediri.
Pada hari kedua, Jumat (27/12/2025) para peserta mengikuti agenda utama berupa cooking camp dan kunjungan UMKM/perusahaan lokal, yang dirancang untuk melatih kemandirian, kerja sama tim, serta wawasan kewirausahaan.
Kegiatan hari kedua ini berlangsung sejak pukul 08.30 hingga 16.00 WIB. Group Penghela 2 yang dikenal solid dan heterogen dibagi menjadi dua kelompok kecil untuk melaksanakan kunjungan lapangan. Pembagian ini bertujuan agar peserta mendapatkan pengalaman langsung yang lebih fokus dan mendalam sesuai lokasi kunjungan masing-masing.
Kelompok pertama terdiri dari Ramanda Anam, Ramanda Marno, Ramanda Samsul, dan Ramanda Arman. Mereka melakukan kunjungan ke peternakan ayam petelur yang berada di Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri.
Dalam kunjungan tersebut, para peserta memperoleh penjelasan langsung mengenai proses beternak ayam petelur, mulai dari perawatan, manajemen pakan, hingga sistem distribusi telur sebagai hasil usaha. Kegiatan ini memberikan gambaran nyata tentang pengelolaan usaha peternakan yang berkelanjutan.
Sementara itu, kelompok kedua yang terdiri dari Ramanda Solikin, Ramanda Muis, Ramanda Fian, Ramanda Naba’, dan Ramanda Mahzumi berkunjung ke perkebunan pisang Cavendish yang juga berlokasi di Kecamatan Badas.
Di lokasi ini, peserta mempelajari proses budidaya pisang Cavendish, peluang pasarnya, serta potensi pengembangan UMKM berbasis pertanian modern. Kunjungan ini menjadi pengalaman berharga dalam memahami praktik wirausaha lokal yang memiliki nilai ekonomi tinggi.
Setelah menyelesaikan rangkaian kunjungan UMKM, seluruh anggota Group Penghela 2 kembali berkumpul untuk melaksanakan cooking camp yang berlokasi di area Candi Tegowangi. Kegiatan memasak ini tidak hanya menjadi ajang praktik keterampilan lapangan, tetapi juga menjadi sarana mempererat kekompakan antarpeserta.
Hasil masakan dari masing-masing kelompok kemudian digunakan sebagai menu makan siang bersama, menciptakan suasana kebersamaan yang hangat dan penuh keakraban.
Cooking Camp
Dalam sesi wawancara, Naba’ menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat menarik dan menjadi ajang bagi tiap kelompok untuk menampilkan masakan yang paling sedap. Ia menilai cooking camp mampu memadukan kreativitas, kerja sama, dan kemandirian peserta secara nyata.
Senada dengan itu, Solikin menuturkan bahwa kegiatan seperti ini jarang sekali saya temui. Dengan adanya kegiatan ini, saya bisa belajar lebih banyak tentang kegiatan wirausaha secara langsung di lapangan. Menurutnya, kunjungan UMKM memberikan wawasan praktis yang sangat bermanfaat bagi kader Hizbul Wathan.
Setelah seluruh rangkaian kegiatan hari kedua selesai, para peserta Group Penghela 2 kembali ke Gedung Dakwah Muhammadiyah Kabupaten Kediri untuk mengikuti agenda Jaya Melati 2 selanjutnya. Kekompakan dan antusiasme yang ditunjukkan Group Penghela 2 menjadi cerminan keberhasilan kegiatan ini dalam membentuk kader Hizbul Wathan yang mandiri, kolaboratif, dan berwawasan luas. (*)






0 Tanggapan
Empty Comments