SD Muhammadiyah 1 Driyorejo (Mudri) mengikuti lomba Sekolah Sehat tahun 2025 yang diadakan oleh Diknas Kecamatan Driyorejo. Memenuhi parameter lomba sekolah sehat, UKS SD Mudri tampil maksimal. Dewan juri langsung dari Tim Puskesmas Karangandong Driyorejo, Gresik, Rabu (6/8/2025).
“Ada 4 Parameter dalam kriteria penilaian dalam lomba Sekolah Sehat yang digelar oleh Diknas Kecamatan Driyorejo tahun 2025, yaitu Pendidikan Kesehatan, Pelayanan Kesehatan, Pembinaan Lingkungan Sekolah/Madrasah Sehat, dan Manajemen UKS/M. UKS SD Mudri berusaha untuk memenuhi 4 kriteria tersebut dan total ada 65 indikator didalam parameter tersebut,” tutur Yasmin Wahyu Zuraida SPd selaku penanggungjawab UKS SD Mudri.
Rombongan dewan juri yang terdiri dari dr Hilda Betsy MR, Dewi Aminah Utari SPd, dan Ririn Widayanti tiba di SD Mudri pada pukul 10.30 WIB. SD Mudri mendapat kesempatan di sesi kedua dalam jadwal kunjungan dewan juri.
Rombongan disambut dengan Tari Kepyar dari Wonogiri oleh tim ekstrakurikuler tari SD MUDRI. Kader Tiwisada Pokja Pertamanan mendampingi rombongan menuju kursi undangan.
“Semoga dengan UKS yang baik dan memenuhi kriteria, pendidikan kesehatan siswa akan lebih mengena langsung kepada siswa,” ucap Sutikno selaku Majelis Dikdasmen Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Driyorejo yang turut hadir menyambut dewan juri.
Mulai dari toilet, ruang kelas, kantin, perpustakaan, masjid, dan UKS, dewan juri melakukan school tour bersama dengan Teguh Abdillah MPd selaku Kepala SD Mudri.
“Tempat sampah harus terjaga dengan baik supaya tidak menjadi tempat penyebaran penyakit di sekolah, dan tetap disediakan administrasi untuk monitoringnya,” kata dr Hilda Betsy MR yang hadir selaku ketua dewan juri.
dr Hilda Betsy MR yang saat ini menjabat selaku Kepala Puskesmas Karanggandong Driyorejo, Gresik mengatakan bahwa ada 55 sekolah dasar yang akan disurvey dalam lomba Sekolah Sehat. SD Mudri menjadi sekolah ke-7 yang dikunjungi pada hari ketiga lomba sejak hari Senin (5/8/2025).
Ruang UKS yang menjadi perhatian dari Ririn Widayanti mendapat kunjungan pertama saat school tour. “Apresiasi untuk bed atau tempat tidur yang diperuntukkan bagi siswa laki-laki dan Perempuan yang terpisah dilengkapi dengan tirai sebagai sekat serta memiliki P3K lengkap,” kata Bidan Puskesmas Karangandong yang menjadi salah satu tim dewan juri.
Aisyah Aulia Azzahra, Ulfa Faizah Al-Wardhany, dan Muhammad Azzam Nur Shiddiq hadir sebagai dokter kecil SD Mudri. Mendapat pembekalan langsung cara mengukur tinggi badan dan berat badan siswa, mengukur suhu tubuh siswa yang sakit, serta bagaimana cara untuk memberikan obat kepada teman yang sedang sakit dipraktikkan langsung oleh ketiga dokter kecil SD Mudri.
“Ruangan UKS SD Mudri nyaman dan memiliki fasilitas yang cukup lengkap,” ucap Dewi Aminah Utari SPd selaku pengawas Diknas Kecamatan Driyorejo yang juga menjadi salah satu tim juri lomba Sekolah Sehat.(*)





0 Tanggapan
Empty Comments