Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Ini Alasan Mengapa Murajaah di SD Mutu Bawean Digelar sebelum Bel Berbunyi

Iklan Landscape Smamda
Ini Alasan Mengapa Murajaah di SD Mutu Bawean Digelar sebelum Bel Berbunyi
pwmu.co -
Muhammad Ilham Yahya memandu siswa murajaah pagi di selasar kelas. (Muhammad Ilham Yahya for PWMU.CO)

PWMU.CO – Pagi itu, Senin (28/10/19) tampak beberapa siswa SD Muhammadiyah 1 (SD Mutu) Bawean, Gresik, duduk berbaris rapi di selasar kelas. Mereka melantunkan ayat-ayat suci Alquran selama 30 menit.

Kepala SD Mutu Bawean Muhammad Ilham Yahya mengatakan, kegiatan murajaah pagi ini dilakukan setiap hari pukul 6.30 hingga 7.00 WIB. Setiap hari ada dua siswa yang bertugas memimpin murajaah pagi didampingi guru.

Ayat yang dibaca, kata Ilham, surat-surat pendek juz 30, hadits, dan doa harian. Ia menuturkan, pembiasaan ini supaya siswa cepat hafal dan tidak cepat lupa apa yang sudah diajarkan. “Ya untuk me-review (mengulang) hafalan siswa,” ujarnya.

Murajaah pagi sengaja digelar sebelum bel jam pelajaran dimulai. Ilham menjelaskan, hal tersebut karena kondisi pikiran siswa sedang dalam keadaan fresh (segar).

Iklan Landscape UM SURABAYA

Beberapa siswa mengaku lebih senang dan percaya diri mengaji didampingi ustadz dan ustadzah dengan menggunakan mikrofon. “Aku suka pakai mikrofon,” ujar Denendra Kenzie usai menjalankan tugas memimpin murajaah pagi. (*)

Penulis Ria Pusvita Sari. Editor Mohammad Nurfatoni.

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu