
PWMU.CO — Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan Lamongan (ITBADLA) menyelenggarakan prosesi yudisium bagi mahasiswa Program Diploma, Sarjana, dan Pascasarjana Tahun Akademik 2024/2025. Acara ini berlangsung khidmat pada Sabtu 14 Juni 2025, di Aula Masjid Asy-Syifa, Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan.
Kegiatan yudisium tersebut diikuti oleh mahasiswa dari berbagai program studi, yakni S2 Manajemen, S1 Manajemen, S1 Akuntansi, S1 Bisnis Digital, S1 Teknik Informasi, dan D3 Perpajakan. Prosesi ini menjadi penanda resmi kelulusan mahasiswa sebelum mengikuti wisuda.
Dalam sambutannya, Maulidza Nur Fauzi SKom MM selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis ITBADLA, menyampaikan ucapan selamat sekaligus kebanggaannya kepada seluruh mahasiswa yang telah menyelesaikan studi. “Kami bangga kepada para mahasiswa yang telah menempuh perjalanan akademik dengan penuh semangat dan dedikasi. Semoga ilmu yang diperoleh dapat menjadi bekal untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat,” ujarnya.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Kelulusan oleh Dekan Fakultas Teknik, Ronalmanto ST MArs Selanjutnya, masing-masing Ketua Program Studi (Kaprodi) menyerahkan Surat Keterangan Lulus secara langsung kepada mahasiswa dengan memanggil nama mahasiswa satu per satu.
Yudisium ini menjadi momentum penting dalam perjalanan akademik mahasiswa, sebagai simbol keberhasilan dan awal dari fase kehidupan yang baru di dunia profesional. Suasana haru dan penuh syukur mewarnai seluruh rangkaian acara, yang juga dihadiri oleh pimpinan kampus, dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.
Melalui kegiatan ini, ITBADLA kembali menegaskan komitmennya dalam mencetak lulusan yang kompeten, berintegritas, dan siap bersaing di dunia kerja serta memberikan kontribusi positif di tengah masyarakat. (*)
Penulis M Arief Andriansyah Editor M Tanwirul Huda





0 Tanggapan
Empty Comments