Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Jawab Tantangan Kemandirian Ekonomi Perempuan, PDA Kabupaten Gresik Launching Sekolah Wirausaha

Iklan Landscape Smamda
pwmu.co -
Penandatanganan Implementation Agreement oleh MEK PDA Kabupaten Gresik dengan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMG. (Istimewa/PWMU.CO)

PWMU.CO – Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Kabupaten Gresik melalui Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan (MEK) melaunching Sekolah Wirausaha ‘Aisyiyah (SWA) bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) (18/5/2025).

Penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara PDA Kabupaten Gresik, yaitu Ketua PDA Innik Hikmatin SPd MPdI dengan Rektor UMG Prof Dr Khoirul Anwar SPd MPd tentang Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan.

Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan Implementation Agreement (IA) antara MEK, yaitu oleh Ketua MEK Iffah Nurdiyani ST dengan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMG Dr Tumirin SE MSi tentang Penyelenggaraan SWA.

Penandatanganan MoA oleh Ketua PDA Kabupaten Gresik dengan Rektor UMG. (Istimewa/PWMU.CO)

Setelah penandatangan MoA dan IA dilanjutkan dengan peresmian SWA oleh Ketua Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Jawa Timur, Dra Rukmini MAP bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Kabupaten Gresik, Jalan Raya Permata nomor 7 Graha Bunder Asri, Gresik.

Pengelola SWA yaitu Dr Umaimah SE MAk CSRS, selaku Kepala Sekolah (Direktur) menyatakan bahwa SWA mempunyai visi “Menjadi pelopor terciptanya perempuan mandiri yang berkarakter Islami”.

Dengan landasan pemikiran berdasarkan Quran Surat an-Nahl ayat 97, “Barang siapa mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka pasti akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik, dan akan Kami beri balasan dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan”.

Serta berdasarkan Quran Surat ar-Ra’d ayat 11, “Sesungguhnya Allah tidak mengubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri”; Pasal 34 ayat (2) UUD RI 1945 “Negara mengembangkan sistem jaminan sosial bagi seluruh rakyat dan memberdayakan masyarakat yang lemah dan tidak mampu sesuai dengan martabat kemanusiaan”; Tanfidz Muktamar ‘Aisyiyah 48 tahun 2022.

Konsep dasar SWA adalah “Program Pemberdayaan Ekonomi Perempuan” melalui pendidikan informal dan pendampingan usaha yang diselenggarakan oleh MEK secara terstruktur dari Pimpinan Pusat Aisyiyah, PWA, hingga PDA.

Launching Sekolah Wirausaha ‘Aisyiyah PDA Kabupaten Gresik. (Istimewa/PWMU.CO)

Tujuan khusus SWA yaitu bertambahnya jumlah wirausaha perempuan usia produktif sedangkan tujuan umum adalah meningkatkan jumlah wirausaha yang berkualitas, dan membudayakan semangat, sikap, perilaku, dan kemampuan berwirausaha. Sasaran SWA adalah perempuan usia produktif dan masyarakat umum

Pembelajaran dilaksanakan sebanyak 23 Jam Pembelajaran (JPL) dengan durasi waktu 45 menit per JPL. Materi pembelajaran meliputi: Kewirausahaan, Merancang Bisnis/ Usaha, Pengelolaan produksi/operasi, Pembukuan usaha, Pengelolaan Keuangan/literasi keuangan, Pemasaran, Jejaring usaha, Digitalisasi usaha, dan Ke’Aisyiyahan dan pemberdayaan ekonomi.

Selain materi, ada praktik sesuai kelas yang dipilih seperti; cake and bakery class, make up class, culinary class, fashion class, serta kunjungan ke usaha yang terbilang sukses sebagai bahan pembelajaran peserta.

Seluruh peserta akan mendapatkan sertifikat dan akan didampingi sampai mampu mendirikan dan mengembangkan usahanya. Tutor/mentor terdiri dari akademisi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMG dan para pengusaha.(*)

Penulis Umaimah Editor Zahrah Khairani Karim

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu