Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Kejuaraan Bela Negara TNI: Siswa SD Al Islam Berhasil Harumkan Nama Sekolah

Iklan Landscape Smamda
Kejuaraan Bela Negara TNI: Siswa SD Al Islam Berhasil Harumkan Nama Sekolah
pwmu.co -
Siswa SD Al Islam meraih prestasi di ajang Bela Negara tahun 2025 di Gelora Bung tomo (Diana/PWMU.CO)

PWMU.CO – TNI mengadakan Kejuaraan Bela Diri Piala Bela Negara yang bertempat di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Surabaya (7-9/2/2025). Ajang ini menjadi panggung bagi para atlet bela diri dari berbagai daerah untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam cabang taekwondo, karate, dan pencak silat.

Kejuaraan ini berlangsung serentak oleh TNI Pusat di Jakarta dan berlangsung pada tanggal yang sama di berbagai daerah dan berjalan sukses, termasuk di Surabaya dan sekitarnya.

Sebanyak 1,300 peserta turut berpatisipasi dengan semangat kompetitif dan didukung oleh wasit serta juri yang andal dari Pemprov IPSI Jawa Timur.

SD Al Islam Kembali Raih Prestasi

Siswa SD Al Islam Cerme, Gresik kembali menorehkan prestasi di bidang bela diri, khususnya Tapak Suci. Sejumlah lima siswa yang mengikuti ajang bergengsi Kejuaraan Bela Negara ini berhasil meraih prestasi yang membanggakan.

Aqila peraih medali perak di kategori tanding (Diana/PWMU.CO)

Pelatih M Yusuf Effendi saat ditemui kontributor memaparkan bahwa lima siswa SD Al Islam yang mengikuti kejuaraan ini adalah:

Iklan Landscape UM SURABAYA

  1. Aqila Meyda Az-Zahra (Kelas 5B – Juara 2)
  2. Salwa Salsabila (Kelas 5A – Juara 2)
  3. Ibadurrahmah (Kelas 5A – Juara 3)
  4. Arsha Putra Rajanata (Kelas 5B – Juara 2)
  5. Rey (Kelas 6B – Juara 3)

“Persiapan anak-anak cukup singkat karena ada agenda kegiatan lain yang harus dipersiapkan sebelumnya, yaitu UKT,” ungkap Yusuf, panggilan akrabnya.

Selain kejuaraan ini dan UKT, masih ada kegiatan berikutnya yang akan diikuti oleh siswa-siswi SD Al Islam, yaitu SAC, yang akan digelar pada 19-23 Februari mendatang. “Untuk event ini, yang diikutsertakan adalah siswa kelas 1-3 saja karena anak-anak kelas besar sudah mengikuti kompetisi lain sebelumnya di tingkat kabupaten dan nasional,” ujar Yusuf.

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu