Wajawa Cafe dan Resto Blitar menjadi pusat pertemuan para relawan Muhammadiyah Rayon 2 dalam kegiatan Sarasehan Relawan Muhammadiyah, Minggu (10/8/2025).
Acara ini menghadirkan H Budi Setiawan, Ketua MDMC PP Muhammadiyah, yang memberikan pengarahan langsung kepada ratusan peserta.
Sarasehan ini dihadiri oleh perwakilan Lembaga Resiliensi Bencana–Muhammadiyah Disaster Management Center (LRB-MDMC) dari Kota Blitar, Kabupaten Blitar, Trenggalek, Tulungagung, Kota Kediri, Kabupaten Kediri, Kota Malang, Kabupaten Malang, Kota Batu, dan Jember.
Tak ketinggalan Maharesigana Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang juga turut serta meramaikan kegiatan ini.
Dalam sambutannya, H Budi Setiawan menegaskan bahwa kekuatan relawan Muhammadiyah terletak pada soliditas dan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai kondisi.
“Relawan adalah ujung tombak kemanusiaan. Kita harus terus memperkuat jaringan, meningkatkan kapasitas, dan selalu siap hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya disambut tepuk tangan peserta.

Kegiatan ini diisi dengan sesi diskusi interaktif yang membahas strategi penanggulangan bencana, penguatan koordinasi lintas daerah, dan inovasi layanan kemanusiaan. Para peserta tampak antusias berbagi pengalaman lapangan dan belajar dari praktik terbaik yang sudah dilakukan di wilayah masing-masing.
Sarasehan ini mendapat dukungan dari Lazismu Kabupaten Blitar, RS Umum Aminah, RSI Aminah Blitar, dan Jatinom Indah. Dukungan tersebut menjadi bukti sinergi berbagai elemen Muhammadiyah untuk memperkuat peran relawan di masyarakat.
Dengan semangat kebersamaan ini, relawan Muhammadiyah Rayon 2 diharapkan semakin tangguh, profesional, dan siap menjadi garda terdepan dalam aksi kemanusiaan di tingkat lokal maupun nasional.





0 Tanggapan
Empty Comments