Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

KKG ISMUBA Kota Malang Evaluasi Pembelajaran demi Penguatan Mutu dan Karakter Siswa

Iklan Landscape Smamda
pwmu.co -
Guru Ismuba se-Kota Malang dalam kegiatan evaluasi pembelajaran (Ahmad Afwan/PWMU.CO)

PWMU.CO – Kelompok Kerja Guru (KKG) ISMUBA (Al-Islam, Kemuhammadiyahan, dan Bahasa Arab) Kota Malang menggelar kegiatan evaluasi pembelajaran sebagai langkah reflektif sekaligus strategis untuk menyiapkan perbaikan dan penguatan proses belajar-mengajar di tahun ajaran mendatang.

Kegiatan berlangsung di Masjid as-Salam, Komplek SD Muhammadiyah 3 as-Salam Kota Malang, Kamis (15/5/2025), diikuti oleh perwakilan guru ISMUBA dari seluruh SD/MI Muhammadiyah-Aisyiyah se-Kota Malang.

Evaluasi ini tidak hanya menjadi wadah untuk menilai efektivitas pelaksanaan kurikulum, media, serta metode pembelajaran selama satu tahun terakhir, namun juga menjadi ruang untuk saling berbagi pengalaman, kendala, serta solusi yang ditemukan oleh para guru dalam praktik mengajar di lapangan.

Dalam sambutannya, ketua KKG ISMUBA Kota Malang menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk menjaga kualitas pembelajaran yang tidak hanya berorientasi pada aspek kognitif, tetapi juga penguatan karakter keislaman siswa.

“Dengan evaluasi seperti ini, kita bisa memastikan bahwa pembelajaran ISMUBA benar-benar menyentuh ruh pendidikan Muhammadiyah, yakni membentuk insan yang beriman, berilmu, dan berakhlak mulia,” ungkapnya.

Hasil evaluasi yang dikumpulkan dari tiap sekolah akan dijadikan acuan dalam menyusun program pelatihan guru, pengembangan modul ajar, serta perbaikan perangkat pembelajaran lainnya.

KKG ISMUBA juga berkomitmen untuk memperkuat jejaring antar sekolah Muhammadiyah dalam mengembangkan model pembelajaran ISMUBA yang lebih kontekstual, menyenangkan berbasis aplikatif.

Dengan semangat evaluasi dan perbaikan berkelanjutan ini, diharapkan pembelajaran ISMUBA di Kota Malang semakin relevan, berkualitas, dan berdampak nyata dalam membentuk generasi Muhammadiyah yang unggul di masa depan. (*)

Penulis Ahmad Afwan Yazid Editor M Tanwirul Huda

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu