Search
Menu
Mode Gelap

Langkah Kecil Pelajar SMP Muhammadiyah 8 Benjeng, Menyambung Jejak Besar Kartini

Langkah Kecil Pelajar SMP Muhammadiyah 8 Benjeng, Menyambung Jejak Besar Kartini
pwmu.co -
hari kartini

PWMU.CO – Di bawah naungan langit pagi yang cerah, halaman SMP Muhammadiyah 8 Benjeng penuh akan semangat dan warna-warni busana tradisional.

Sekolah ini menggelar rangkaian kegiatan peringatan Hari Kartini bertema “Langkah Kecil Pelajar, Menyambung Jejak Besar Kartini”, Senin (22/04/2025).

Kegiatan bermula dengan apel peringatan Hari Kartini yang khidmat dan penuh makna. Perwakilan Majelis Dikdasmen & PNF PCM Benjeng, Sulikah, mengajak para pelajar untuk meneladani semangat juang Kartini dalam menuntut ilmu dan memperjuangkan hak perempuan.

“Langkah kecil yang kalian lakukan hari ini adalah bagian dari perjuangan besar Kartini yang tidak boleh berhenti” ujarnya dengan penuh semangat.

Usai apel, suasana berubah menjadi meriah saat para siswa mengikuti Pawai Hari Kartini. Dengan mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah, para pelajar melangkah dengan percaya diri, menampilkan keberagaman budaya yang menjadi bagian dari kekayaan Indonesia.

Kegiatan berlanjut dengan berbagai lomba yang menampilkan bakat dan kreativitas siswa. Mulai dari lomba fashion show, lomba membaca puisi bertema Kartini, hingga penampilan menyanyi yang menggugah hati.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Setiap penampilan menjadi bukti bahwa semangat Kartini masih hidup dan tumbuh di hati generasi muda.

Acara berakhir dengan pengumuman para pemenang lomba, teriring sorak sorai dan tepuk tangan meriah dari seluruh Peserta dan Guru.

Momen ini menjadi penegas bahwa Hari Kartini bukan sekadar peringatan tahunan. Melainkan momentum untuk terus menyalakan semangat belajar, berkarya, dan bermimpi.

Melalui kegiatan ini, SMP Muhammadiyah 8 Benjeng membuktikan bahwa langkah kecil seorang pelajar pun bisa menjadi sambungan dari jejak besar perjuangan Kartini. Karena dari langkah-langkah kecil itulah, masa depan bangsa dilahirkan.

Penulis Linda Nur Fitria, Editor Danar Trivasya Fikri

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments