Komitmen kemanusiaan Lazismu untuk rakyat Palestina kembali diwujudkan. Melalui konsorsium POROZ, Lazismu mengirim bantuan logistik dan memberangkatkan delegasi Join Action for Palestine 4 melalui Mesir, memastikan distribusi bantuan tetap berjalan aman di tengah situasi konflik yang berkepanjangan.
Hal itu disampaikan dalam siaran pers di Kantor PBNU Jakarta pada Jumat (28/11/2025).
Komitmen POROZ sebagai konsorsium lembaga amil zakat berbasis ormas terus diperkuat untuk memastikan masyarakat Palestina dapat memenuhi hak-haknya sebagai manusia dan kebutuhan dasar hidup di tengah krisis kemanusiaan berkepanjangan.
Lazismu sebagai bagian dari POROZ turut berkontribusi dalam misi kemanusiaan ini dengan pola kerja kolaboratif. Direktur Utama Lazismu Pusat, Ibnu Tsani, menyampaikan bahwa penghimpunan dana yang dilakukan Lazismu secara nasional dilaksanakan melalui kemitraan strategis antar anggota POROZ.
“Masing-masing anggota POROZ memiliki jaringan dan basis massa sebagai keunggulannya. Misi kemanusiaan ini sudah direncanakan dan telah berkoordinasi dengan pemerintah Indonesia dan kedutaan setempat,” jelasnya.
Ibnu menambahkan bahwa seluruh delegasi dalam Join Action for Palestine 4 akan diberangkatkan dari Mesir mengingat jalur perbatasan yang lebih aman. POROZ juga menjalin koordinasi dengan pemerintah Mesir dan mitra strategis di sana untuk memastikan distribusi bantuan berjalan efektif.
Tiga aksi kemanusiaan sebelumnya telah dilaksanakan dengan baik. Karena itu, pada agenda keempat ini, perencanaan matang menjadi fokus agar seluruh proses penyaluran bantuan dapat berjalan lancar.
“Kegiatan kemanusiaan ini tidak menutup mata terhadap bencana di Indonesia. Lazismu dan POROZ tetap konsen terhadap penanganan bencana dalam negeri dan akan melakukan aksi bersama sesuai kebutuhan masyarakat seperti banjir bandang dan longsor di beberapa provinsi,” tegasnya. (*)





0 Tanggapan
Empty Comments