Search
Menu
Mode Gelap

LBSO PWA Jawa Timur Sabet 7 Prestasi Nasional di Festival Seni Budaya ‘Aisyiyah

LBSO PWA Jawa Timur Sabet 7 Prestasi Nasional di Festival Seni Budaya ‘Aisyiyah
Lembaga Budaya, Seni, dan Olahraga (LBSO) PWA Jawa Timur berhasil raih 7 prestasi di ajang Puncak Festival Seni Budaya di Auditorium Saraswati, BBPPMPV Yogyakarta pada Sabtu (10/01/2026). (Istimewa/PWMU.CO)
pwmu.co -

Lembaga Budaya, Seni, dan Olahraga (LBSO) Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Jawa Timur berhasil mengantarkan perolehan 7 prestasi tingkat nasional dalam ajang Puncak Festival Seni Budaya yang diselenggarakan oleh LBSO Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah.

Kegiatan bergengsi tersebut berlangsung di Auditorium Saraswati Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Yogyakarta, Sabtu (10/1/2026), dan diikuti oleh perwakilan LBSO ‘Aisyiyah dari berbagai wilayah di Indonesia.

Ketua PWA Jawa Timur, Dra. Hj. Rukmini Amar, M.AP, menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT atas capaian prestasi yang diraih LBSO PWA Jawa Timur.

“Alhamdulillah atas prestasi yang diraih. Saya berharap LBSO PWA Jawa Timur terus bersemangat berdakwah melalui budaya, seni, dan olahraga sebagai bagian dari komitmen perjuangan ‘Aisyiyah,” ungkapnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras seluruh tim LBSO. Menurutnya, prestasi tersebut menjadi bukti nyata konsistensi LBSO PWA Jawa Timur dalam mengembangkan potensi budaya, seni, dan olahraga, baik di tingkat wilayah maupun daerah.

“Kami bangga atas capaian ini. Sukses selalu untuk LBSO PWA Jawa Timur,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua LBSO PWA Jawa Timur, Dra. Hj. Suharti, M.Si, menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran LBSO PWA Jawa Timur atas kerja sama dan kekompakan dalam mempersiapkan keikutsertaan pada festival tersebut.

Iklan Landscape UM SURABAYA

“Alhamdulillah, LBSO PWA Jawa Timur berhasil meraih tujuh prestasi. Semoga semangat ini terus terjaga untuk memperkuat media dakwah ‘Aisyiyah melalui budaya, seni, dan olahraga,” tuturnya.

Hal senada disampaikan Koordinator Bidang LBSO PWA Jawa Timur, Dra. Siti Asmah, M.Pd, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. Ia mengungkapkan rasa bahagia dan bangga atas capaian prestasi yang diraih.

“Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dan mendukung keikutsertaan LBSO PWA Jawa Timur. Semoga ke depan festival seperti ini terus berlanjut dan prestasi LBSO PWA Jawa Timur semakin meningkat,” ujarnya.

Tujuh Prestasi LBSO PWA Jawa Timur

  • Juara I Lomba Senam Bustanul Athfal – TK ABA 26 Malang (PDA Kota Malang)
  • Juara I Lomba Senam ‘Aisyiyah (PDA Kota Madiun)
  • Juara III Lomba Paduan Suara (PDA Kabupaten Pasuruan)
  • Juara Harapan II Lomba Cipta Lagu Religi – Atrik & Ati Imayati (PDA Lamongan)
  • Juara Harapan II Lomba LKTI Kain Tradisional (PDA Gresik)
  • Juara III Lomba LKTI Permainan Tradisional – Indah Nur Cholifah (PDA Jember
  •  Juara II Lomba Video Kuliner Tradisional “Becek Mentok” (PDA Tuban). (*)
Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments