Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Mengisi Kemerdekaan dengan Aqidah Shohihah

Iklan Landscape Smamda
Mengisi Kemerdekaan dengan Aqidah Shohihah
Drs Nurhamdi Masykur MPd I sedang menjelaskan (Sri Kasmuni/ PWMU)
pwmu.co -

Guru dan Karyawan (Gukar) SD Muhammadiyah 1 Sakri (SDM 1 Sakri) bertekad mengisi kemerdekaan dengan memperkuat aqidah.

Semangat itu tampak dalam Kajian Rutin Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krian yang berlangsung di Masjid Komplek SMK Pemuda Krian, Sabtu (23/8/2025) pukul 08.00–09.15 WIB.

Kajian ini diikuti oleh seluruh Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) dan Aisyiyah se-Krian. Hadir sebagai pemateri, Ketua Majelis Tabligh PCM Karangpilang Surabaya, Drs Nurhamdi Masykur MPdI, yang menyampaikan materi tentang “Aqidah Shohihah sebagai Solusi Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.”

Pilar Islam Berkemajuan

Dalam pemaparannya, Nurhamdi menjelaskan bahwa konsep Islam berkemajuan memiliki beberapa pilar penting. Pemahaman dan praktik keagamaan yang berorientasi pada kemajuan ini diimplementasikan melalui lima hal:

Satu, Tauhid, yakni keyakinan teguh pada keesaan Allah Swt yang menjadi dasar seluruh ajaran Islam serta mendorong umat untuk hidup berorientasi pada akhirat.

Dua, al-Qur’an dan As-Sunnah, sebagai sumber utama ajaran Islam yang dipahami secara dinamis dan relevan dengan konteks zaman.

Tiga, Ijtihad dan Tajdid, yakni upaya pembaharuan pemikiran Islam untuk menjawab tantangan zaman dengan pemahaman progresif dan inovatif.

Empat, Prinsip Al-Wasathiyah, sikap moderat, seimbang, dan adil dalam berbagai aspek kehidupan, jauh dari sikap ekstrem.

Lima, Rahmatan lil ‘Alamin, mewujudkan Islam sebagai rahmat bagi seluruh alam semesta dengan menghadirkan harmoni, kebaikan, dan manfaat bagi manusia maupun lingkungan.

“Lima pilar inilah yang akan mengantarkan umat Islam menjadi umat yang kuat, maju, dan mampu memberikan solusi bagi problem kebangsaan maupun kemasyarakatan,” tegas Nurhamdi.

Syukur atas Nikmat Kemerdekaan

Ia juga mengingatkan pentingnya mensyukuri nikmat Allah Swt, termasuk nikmat kemerdekaan yang harus diisi dengan amal saleh dan penguatan aqidah. Hal ini sebagaimana ditegaskan dalam firman Allah Swt surat Al-A’raf ayat 96:

“Sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, niscaya Kami akan membukakan untuk mereka berbagai keberkahan dari langit dan bumi. Akan tetapi, mereka mendustakan (para rasul dan ayat-ayat Kami). Maka, Kami menyiksa mereka disebabkan oleh apa yang selalu mereka kerjakan.”

Dengan penguatan aqidah shohihah, lanjutnya, Muhammadiyah diharapkan terus melahirkan kader yang beriman, bertakwa, dan berkarakter Islam berkemajuan demi mengisi kemerdekaan Indonesia dengan amal nyata.

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu