
PWMU.CO – Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Ponorogo menggelar Tabligh Akbar dan senam perdana dalam rangka Milad Nasyiatul Aisyiyah ke-94 M / 97 H. Kegiatan ini berlangsung saat Car Free Day (CFD) di Jalan HOS Cokroaminoto, Ponorogo, Ahad (22/6/2025).
Acara ini diikuti oleh seluruh cabang dan ranting, baik dari Nasyiatul Aisyiyah maupun Aisyiyah, serta dari IGABA Ponorogo. Acara dibuka secara resmi oleh Bupati Ponorogo, Bapak H. Sugiri Sancoko.
Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan senam perdana hasil karya PDNA Ponorogo. Ibu-ibu sangat antusias mengikuti kegiatan senam ini. Meskipun banyak yang belum hafal gerakannya, mereka tetap menikmati dan mengikuti arahan instruktur dengan penuh semangat.
Setelah senam selesai, para peserta dipersilakan kembali duduk di tempat semula untuk menunggu pembagian kupon doorprize dan mendengarkan amanah yang disampaikan oleh Ayunda Hida.
Doorprize yang dibagikan sangat beragam dan menarik. Alhamdulillah, PCNA Jenangan berhasil memborong berbagai hadiah mulai dari peralatan rumah tangga, kompor, kulkas, hingga sepeda gunung. Selamat kepada Ayunda yang beruntung hari ini.
Selain senam, acara ini juga diisi dengan Tabligh Akbar yang disampaikan oleh Ayunda Hida. Dalam ceramahnya, ia menekankan pentingnya peran perempuan dengan menyampaikan tiga pekerjaan rumah besar perempuan Indonesia:
- Kesehatan mental
- FOMO (Fear of Missing Out): Perasaan cemas jika ketinggalan tren
- Perilaku konsumtif: Mulailah membiasakan belanja sesuai kebutuhan, bukan keinginan semata
Tak hanya itu, acara juga dimeriahkan dengan pembagian balon untuk anak-anak dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, sebagai bentuk kepedulian dan komitmen Nasyiatul Aisyiyah terhadap gerakan yang ramah anak.
Acara ini selesai tepat pukul 09.00 WIB, dengan penuh keceriaan, hikmah, dan semangat kebersamaan.
Penulis Endah Wulandari Editor Zahra Putri Pratiwig





0 Tanggapan
Empty Comments