Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Muslimah Fun Camp: NA Kota Batu Gelar Kaderisasi Menggembirakan yang Peduli Lingkungan

Iklan Landscape Smamda
Muslimah Fun Camp: NA Kota Batu Gelar Kaderisasi Menggembirakan yang Peduli Lingkungan
pwmu.co -
Muslimah Fun Camp NA Kota Batu (Istimewa/PWMU.CO)

PWMU.CO – Dalam semangat membentuk kader muslimah progresif yang peduli lingkungan, Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kota Batu sukses menyelenggarakan Muslimah Fun Camp bertema “Green Generation: Nasyiah Progresif Selamatkan Bumi” pada (26-27/6/2025) di Apple Sun Learning Center.

Diselenggarakan oleh Departemen Kader dan LHPB (Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana), kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta dan kader dari berbagai Cabang dan perwakilan dari Sekolah Muhammadiyah.

Fun Camp ini menjadi bagian dari pengkaderan tingkat DANA (Darul Arqam Nasyiatul Aisyiyah) II yang dikemas menarik, interaktif, dan bermuatan nilai-nilai Islam dan cinta lingkungan hidup.

Sepanjang kegiatan, peserta diajak menerapkan gaya hidup ramah lingkungan. Mereka diwajibkan membawa tumbler masing-masing untuk mengurangi sampah plastik, diajarkan cara memilah sampah, serta dibimbing untuk hemat energi khususnya dalam penggunaan air. Selain itu, peserta juga diarahkan mengambil makanan secukupnya untuk mencegah timbulnya sampah makanan.

“Menjaga lingkungan bukan hanya isu sosial, tapi merupakan kewajiban umat muslim yang bernilai ibadah. Kegiatan ini menjadi wadah internalisasi nilai itu dalam keseharian para kader,” ujar Ketua PDNA Kota Batu, Isna Hidayati Effendi.

Muslimah Fun Camp NA Kota Batu (Istimewa/PWMU.CO)

Ketua panitia, Jessica Dayang, menjelaskan bahwa Muslimah Fun Camp ini memiliki dua tujuan utama: sebagai sarana pengkaderan dan juga menanamkan kesadaran pelestarian lingkungan bagi para muslimah muda.

“Kami ingin menumbuhkan semangat cinta bumi sejak dini, karena merekalah calon agen perubahan yang akan mewarisi estafet penyelamatan lingkungan,” ujar Jessica

Keseruan acara bertambah dengan kehadiran Pojok PASHMINA (Pelayanan Remaja Sehat Milik Nasyiatul Aisyiyah), yaitu posyandu remaja yang menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan dan konseling remaja. Beberapa pos layanan seperti cek tekanan darah, edukasi makanan bergizi, serta konsultasi psikologi remaja turut meramaikan event ini.

Puncak kegiatan malam hari diisi dengan api unggun, pentas seni, dan barbeque night yang juga dihadiri oleh para senior Nasyiatul Aisyiyah. Dalam suasana hangat, para senior berbagi kisah perjuangan dan pengalaman berharga mereka selama aktif di organisasi.

Acara ditutup dengan kegiatan outbond yang menjadi simulasi kepemimpinan dan kerja sama dalam organisasi. Seluruh peserta menunjukkan antusiasme tinggi dan mengikuti setiap sesi dengan penuh semangat.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Shafira, salah satu peserta, menyampaikan kesannya.

“Seru banget! Kegiatannya asyik, ilmunya mudah dicerna, dan kita diajak lebih peduli dengan lingkungan. Semoga makin banyak acara seperti ini,” paparnya.

Zahra, peserta lainnya, berharap agar Nasyiatul Aisyiyah semakin dikenal oleh kalangan remaja.

“Nasyiah keren! Organisasi ini benar-benar ngajak remaja berubah jadi lebih baik dan lebih peduli terhadap sekitar,” pungkasnya

Muslimah Fun Camp ini menegaskan bahwa pengkaderan yang bermakna dapat berjalan seiring dengan kesenangan, kepedulian, dan spiritualitas — membentuk generasi muslimah yang tangguh, progresif, dan siap menjadi penjaga bumi.

Penulis Indah Rahmayanti Editor ‘Aalimah Qurrata A’yun

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu