Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

PCM Tulangan Bangun Kerjasama Strategis dengan Rumah Sakit Siti Fatimah Aisyiyah Tulangan

Iklan Landscape Smamda
PCM Tulangan Bangun Kerjasama Strategis dengan Rumah Sakit Siti Fatimah Aisyiyah Tulangan
Peserta RAKOREV saat mengikuti kegiatan di Hotel Tanjung Prigen. (Sumardani/PWMU.CO)
pwmu.co -

Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Tulangan menggelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi (RAKOREV) Pimpinan bersama Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) serta para Kepala Sekolah Amal Usaha Muhammadiyah (AUM).

Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam memperkuat sinergi organisasi, evaluasi program, serta penguatan peran dakwah persyarikatan di lingkungan Cabang Tulangan.

Dalam rapat tersebut, Ketua PCM Tulangan, Abdillah, menyampaikan sejumlah capaian penting Persyarikatan, salah satunya adalah kemajuan signifikan kerja sama dakwah sosial bidang pelayanan kesehatan dengan Rumah Sakit Siti Fatimah Aisyiyah Tulangan, warga Persyarikatan Tulangan silahkan berobat ataupun medical chek bila pelayanan kurang bisa langsung kasih masukan ke Ketua PCM Tulangan.

Ketua PCM Tulangan menegaskan bahwa kolaborasi ini merupakan bentuk nyata dakwah sosial Muhammadiyah yang langsung dirasakan manfaatnya oleh warga Persyarikatan, khususnya dalam akses dan kualitas pelayanan kesehatan yang mudah dan dimudahkan.

“Alhamdulillah, kerja sama dengan Rumah Sakit Siti Fatimah Aisyiyah Tulangan menunjukkan perkembangan yang sangat positif. Ini adalah bagian dari dakwah sosial Muhammadiyah dalam melayani kesehatan warga Persyarikatan Tulangan,” ujarnya.

Ketua PCM Tulangan juga mengajak seluruh warga Persyarikatan mulai dari PRM hingga AUM, untuk memberikan dukungan penuh terhadap rumah sakit milik Persyarikatan tersebut agar semakin berkembang dan mampu memberikan pelayanan terbaik.

“Mari support dan kuatkan Rumah Sakit Siti Fatimah Aisyiyah Tulangan ini, Rumah Sakit ini sebagai bagian dari amal usaha dakwah Muhammadiyah dalam melayani kesehatan warga Persyarikatan Tulangan,” tambahnya.

Rapat koordinasi dan evaluasi ini juga diisi dengan penyampaian laporan program, diskusi kendala di lapangan, serta perumusan langkah strategis ke depan. Para Pmpinan Ranting dan Kepala Sekolah AUM turut menyampaikan masukan demi peningkatan mutu layanan pendidikan dan penguatan peran Persyarikatan di tengah Masyarakat Sidoarjo.

Melalui kegiatan ini, PCM Tulangan berharap terbangun komitmen bersama untuk terus memperkuat sinergi, loyalitas organisasi, serta optimalisasi amal usaha sebagai pilar utama dakwah Muhammadiyah yang berkemajuan, Pungkas Ketua PCM Tulangan. (*)

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu