Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Pemanah Jitu Meriahkan Fortasi SMA Muhammadiyah 8 Gresik

Iklan Landscape Smamda
Pemanah Jitu Meriahkan Fortasi SMA Muhammadiyah 8 Gresik
pwmu.co -
Penyematan id card oleh Camat Cerme Umar Hasyim pada peserta Fortasi SMA Muhammadiyah 8 Gresik (Istimewa/PWMU.CO)

Pesan Camat

Fortasi Smam 8 Gresik diikuti 117 siswa baru. Mereka mengikuti upacara pembukaan Fortasi di lapangan Perguruan  Muhammadiyah Cerme, Jalan Raya Morowudi Nomor 1, Cerme, Gresik. 

Camat Cerme Umar Hasyim MM berperan menjadi inspektur upacara. Dalam sambutannya, ia mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta didik baru SMAM 8. 

Iklan Landscape UM SURABAYA

“Selamat datang siswa-siswi dalam kegiatan fortasi SMA Muhammadiyah 8 Gresik. Di sekolah ini kalian selama tiga tahun ke depan akan dibimbing tidak hanya ilmu pengetahuan saja. Tetapi juga ilmu agama termasuk cara beretika,” ujarnya. 

“Saya percaya kalian juga dapat berprestasi dan dapat menjadi juara seperti halnya piala-piala yang saya lihat banyak terpajang. Oleh karena itu sebagai pelajar SMA, kalian harus bisa mandiri dan bertanggung jawab,” tambahnya. 

Umar Hasyim menekankan pada siswa, kalau mendapat tugas, harus dikerjakan tepat waktu jangan molor atau malas-malasan karena orang sukses lahir dari orang yang disiplin. 

“Jangan melanggar peraturan yang sudah ditetapkan. Ikuti arahan bapak ibu guru. Dan yang terpenting jangan sampai ada murid SMA Muhamadiyah 8 Gresik yang mencoba memakai narkoba,” pesannya.

Karena, sambungnya, awal dari kehancuran seseorang adalah mencoba menggunakan narkoba. “Tidak hanya itu, 67 persen narapidana berasal dari orang orang yang menggunakan narkoba,” tegasnya. (*)

Editor Mohammad Nurfatoni

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu