Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Pemuda Muhammadiyah Sumenep Kembangkan Jumlah Cabang

Iklan Landscape Smamda
Pemuda Muhammadiyah Sumenep Kembangkan Jumlah Cabang
pwmu.co -
Izzy/pwmu.co
Peserta rakerda PDPM Sumenep.

PWMU.CO – Menjelang akhir tahun, Pemuda Muhammadiyah Sumenep perkuat gerakan dakwah amar makruf nahi munkar.

Hal itu disampaikan oleh Ketua PDPM (Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah) Sumenep Affandy Ubala SSos di sela rapat kerja Sumenep yang dilaksanakan di Pantai Sembilan Kepulauan Gili Genting, Sabtu – Ahad (23 – 24/12/2017).

Affandy menekankan pekerjaan rumah yang terpenting bagi Sumenep saat ini adalah melakukan pengembangan kaderisasi di level grass root.

Baca juga: Ketika Pemuda Muhammadiyah Memarahi Utusan Konjen AS

”Pemuda Muhammadiyah Sumenep akan melakukan penambahan jumlah PCPM di kecamatan wilayah daratan, target tahun ini berdiri enam cabang baru,” tegasnya.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Selain itu, PDPM juga berharap mampu membangkitkan semangat gerakan dakwah Islam berkemajuan dan mengaktifkan kembali PCPM yang sempat vakum di kecamatan kepulauan di antaranya Pulau Sepudi, Kangean dan Sapeken.

Pelaksaan Rakerda Pemuda Muhammadiyah tahun 2018 dilaksanakan di tempat wisata agar hasil rakerda optimal. Selain menyusun saran pengembangan wisata di Kabupaten Sumenep yang tetap menjaga nilai keislaman dan budaya lokal.

Kedatangan rombongan PDPM Sumenep menjadi perhatian wisatawan karena terdengar lagu Mars Muhammadiyah dan Indonesia Raya saat pembukaan Rakerda. (Izzy)

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu