Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Cakru Jember menggelar upacara bendera untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Upacara berlangsung khidmat pada Ahad (17/8/2025) di halaman SMK Muhammadiyah 5 Jember dan dihadiri ribuan warga Muhammadiyah serta berbagai elemen masyarakat.
Kegiatan ini diikuti oleh jajaran PCM Cakru, Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) se-Cabang Cakru, organisasi otonom (Ortom) tingkat cabang, dewan guru, siswa MI Muhammadiyah 1–5, SMP Muhammadiyah 8 Cakru, hingga SMK Muhammadiyah 5 Jember. Turut hadir pula warga Muhammadiyah, mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Jember, serta perwakilan TNI, Kopda A. Bahtiar dari Babinsa Desa Cakru.
Dalam amanatnya sebagai inspektur upacara, Ketua PCM Cakru, H. Syamsul Arifin SP MM, menekankan pentingnya mensyukuri nikmat kemerdekaan.
“Melaksanakan upacara bendera HUT ke-80 RI adalah wujud syukur kita atas kemerdekaan bangsa Indonesia. Kemerdekaan ini merupakan anugerah Allah SWT, dan kita wajib mengisinya dengan karya nyata sebagai bentuk rasa syukur,” ujarnya.
Upacara ini dipersiapkan dengan matang oleh Angkatan Muda Muhammadiyah Cabang Cakru. Suasana semakin semarak dengan paduan suara siswa SMK Muhammadiyah 5 Jember yang mengiringi prosesi pengibaran bendera oleh pasukan Paskibra sekolah tersebut.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap kedisiplinan, PCM Cakru memberikan penghargaan kepada barisan peserta paling tertib. Penghargaan berupa trofi diberikan kepada:
- Peringkat 1: MI Muhammadiyah 02 Cakru
- Peringkat 2: MI Muhammadiyah 01 Cakru
- Peringkat 3: MI Muhammadiyah 03 Cakru
Upacara ini dipimpin oleh Komandan Upacara, Rista Rahma Jauhari, S.Pd.I, Kepala MI Muhammadiyah 05 Cakru, serta Perwira Upacara, Nuri Rafsan Zani, Ketua PCPM Cakru. Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Drs. H. Abdul Mujib, menambah suasana khidmat di pagi yang cerah penuh semangat kemerdekaan. (*)






0 Tanggapan
Empty Comments