Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

SD Mupat Gelar Rapat Kerja Persiapan Semester 2, Begini Pesan Kepala Sekolah

Iklan Landscape Smamda
SD Mupat Gelar Rapat Kerja Persiapan Semester 2, Begini Pesan Kepala Sekolah
pwmu.co -
Antusiasme GTK Mupat mendengarkan penjelasan kepala sekolah (Ahmad Afwan Yazid/PWMU.CO)


PWMU.CO
– Dalam rangka mempersiapkan program kerja untuk semester 2 tahun ajaran 2024/2025, SD Muhammadiyah 4 Kota Malang (SD Mupat) mengadakan rapat kerja (raker) pada Jumat-Sabtu (3-4/1/2025) di aula sekolah.

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh guru dan staf dengan tujuan untuk mengevaluasi, menyusun strategi dan program demi meningkatkan mutu pendidikan yang berorientasi pada visi sekolah berkemajuan.

Kepala SD Mupat, Hana Ayudah MPd, dalam sambutannya memberikan motivasi kepada seluruh peserta raker. Ia menekankan pentingnya semangat juang dan kolaborasi dalam tim untuk terus membesarkan nama sekolah.


“Guru SD Mupat harus memiliki semangat juang yang tinggi. Jadilah guru yang mampu bekerja sama dengan baik dalam tim, serta memiliki etos kerja yang unggul. Dengan begitu, kita dapat mewujudkan pendidikan yang berkemajuan dan melahirkan generasi yang cerdas dan berakhlak mulia,” pesan Bu Hana.

Rapat kerja ini membahas berbagai agenda, mulai dari evaluasi pelaksanaan program semester sebelumnya, penyusunan program kerja semester 2, hingga strategi untuk meningkatkan partisipasi orang tua dalam kegiatan sekolah. Setiap waka, koordinator dan guru juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan ide dan inovasi yang dapat diterapkan dalam pembelajaran.

Kepala SD Mupat Hana Ayudah, M.Pd saat menyampaikan sambutan dan materi pada raker GTK SD Mupat (Ahmad Afwan Yazid/PWMU.CO)


Komitmen Menuju Pendidikan Berkemajuan

Selain membahas program akademik, raker ini juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas layanan pendidikan, penguatan karakter Islami siswa, serta pengembangan kegiatan ekstrakurikuler yang mendukung bakat dan minat siswa.

“Kita ingin memastikan bahwa program-program yang dirancang mampu memberikan dampak positif bagi perkembangan siswa, baik secara akademik maupun karakter. Kolaborasi antara guru, orang tua, dan masyarakat sangat penting dalam mencapai tujuan ini,” ujar Ibu Kepala Sekolah.

Dengan semangat kebersamaan yang tinggi, seluruh peserta raker sepakat untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di SD Mupat. Rapat kerja ditutup dengan pesan dan harapan oleh Kepala SD Mupat, semoga program-program yang dirancang dapat terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat besar bagi seluruh siswa.

Kegiatan ini menjadi salah satu bukti komitmen SD Mupat dalam mencetak generasi berprestasi yang Islami, sesuai dengan prinsip pendidikan Muhammadiyah yang berlandaskan al-Quran dan sunnah.

Penulis Ahmad Afwan Yazid Editor ‘Aalimah Qurrata A’yun

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu