Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

SD Mupat Gelar Sosialisasi Ajaran Baru secara Virtual

Iklan Landscape Smamda
SD Mupat Gelar Sosialisasi Ajaran Baru secara Virtual
pwmu.co -
SD Mupat menggelar sosialisasi ajaran baru secara virtual yang diikuti wali siswa kelas I dan VI, Rabu (10/7/21).
SD Mupat Gelar Sosialisasi Ajaran Baru secara Virtual (tangkapan layar Khotimul Untsa/PWMU.CO)

PWMU.COSD Mupat menggelar sosialisasi tahun pelajaran 2020/2021 secara virtual yang diikuti wali siswa kelas I dan VI, Rabu (10/7/21).

Di hadapan wali siswa kelas I, Kepala SD Muhammadiyah 4 (Mupat) Kota Malang Hana Ayudah MPd menjelaskan program kerja, budaya sekolah, dan kompetensi pencapaian setiap jenjangnya.

“Sebenarnya, sudah ada rencana Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT), namun karena masih dalam suasana pandemi, kegiatan tersebut sementara dilaksanakan secara daring sambil menunggu izin dari pemerintah untuk melangsungkan pembelajaran ini,” ujarnya.

Dia juga mengatakan kegiatan ini juga menjadi sarana silaturahmi antara pihak sekolah dengan wali siswa antar jenjang kelas.

Budaya Sekolah

Hana Ayudah mengungkapkan untuk kegiatan budaya sekolah, SD Mupat juga menjalankan pembiasaan siswa supaya memiliki karakter dan akhlak yang baik.

“Kegiatan tersebut meliputi penyambutan siswa di gerbang, literasi, shalat berjamaah, diniyah, murajaah Juz Amma, infaq Jumat, budaya antre, kegiatan keputrian, senam sehat, dan bulan bersih,” jelasnya.

Semua kegiatan tersebut, lanjutnya, perlu peran serta wali siswa agar pembelajaran bisa terlaksana dengan baik.

Kompetensi Target Capaian

Hana Ayudah mengatakan kegiatan PTMT akan dilaksanakan apabila sudah mendapatkan izin. Sambil menunggu izin tersebut, rencana sekolah akan melaksanakan secara blended learning.

“Rencananya, dalam PTMT tersebut untuk menjelaskan materi esensial, pembinaan karakter dan pembiasaan, baca tulis, latihan membaca Iqra dan al-Quran, serta tahfidz,” katanya.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Sementara itu, sambungnya, kegiatan online difokuskan pada pemberian penugasan dalam bentuk Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD), materi, dan video YouTube. Evaluasi dilakukan berbasis komputer baik menggunakan Google Form, Thatquiz, maupun Game, Quiziz, dan Live Worksheet lainnya.

“Meski pembelajaran belum bisa dilaksanakan tatap muka, SD Mupat tetap berusaha memberikan pelayanan yang terbaik,” tuturnya.

Pembelajaran Daring

Wali kelas I, Gancar Pramistri Ambawono SPsi dalam sosialisasi pada wali siswa kelas I menyampaikan program pembelajaran yang akan dilaksanakan untuk satu tahun ke depan.

“Pembelajaran akan dikemas layaknya tatap muka berbasis zoom meeting dan Google Meet. Saat ini, pembelajaran di kelas didukung dengan adanya layar untuk menampilkan video, gambar, dan materi dalam bentuk power point yang peserta didik bisa lihat di web sekolah,” jelasnya.

Sementara, lanjutnya, selama pandemi ini kegiatan difokuskan pembelajaran 5 hari efektif dengan memanfaatkan aplikasi tersebut.

Untuk kegiatan sosialisasi ke wali siswa kelas II-VI dilakukan oleh wali kelas masing-masing. (*)

Penulis Ahmad Afwan Yazid. Editor Ichwan Arif.

https://pwmu.co/196125/06/16/wisuda-sd-mupat-ini-pesan-pengawas-dan-majelis-dikdasmen/
Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu