
PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 Wringinanom (SD Muwri) Gresik menyelenggarakan kegiatan spesial dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) pada Rabu, (23/7/ 2025). Bertempat di halaman sekolah, acara ini berlangsung penuh semangat dan keceriaan serta melibatkan kurang lebih 400 peserta yang terdiri dari seluruh siswa, guru, dan tenaga kependidikan SD Muwri.
SD Muwri berkomitmen mendukung tumbuh kembang anak-anak Indonesia secara optimal, baik dari segi fisik, mental, maupun spiritual. Peringatan HAN tahun ini dimulai dengan kegiatan Senam Anak Indonesia Hebat yang dipandu langsung oleh kader Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) SD Muwri.
Senam yang enerjik dan menyenangkan ini menjadi momen penuh semangat, diikuti secara antusias oleh seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 6, para guru, dan karyawan sekolah. Gerakan-gerakan senam yang lincah dan ritmis membuat suasana pagi semakin meriah dan membangkitkan semangat kebersamaan. Kegiatan ini juga merupakan bentuk dukungan terhadap anjuran dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia.
Melalui surat edaran resminya, kementerian mendorong seluruh satuan pendidikan untuk menyelenggarakan kegiatan Pertemuan Pagi Ceria dalam rangka peringatan Hari Anak Nasional. Kegiatan ini diwujudkan dalam bentuk senam bersama di lingkungan sekolah sebagai upaya menanamkan gaya hidup sehat sejak dini.
Setelah senam bersama, seluruh peserta menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipimpin oleh salah guru SD Muwri, Nur Muthia Salma. Suara lantang dan penuh semangat para siswa menggema di halaman sekolah, menandakan jiwa nasionalisme yang terus dipupuk sejak bangku sekolah dasar.
Sebagai penutup rangkaian kegiatan, do’a bersama dipanjatkan agar anak-anak Indonesia selalu dalam lindungan Allah SWT dan tumbuh menjadi generasi yang membanggakan. Doa dipimpin oleh Rahmat Syayid Syuhur MPd Wakil Kepala SD Muwri yang juga dikenal dekat dengan para siswa. Suasana haru dan khidmat pun menyelimuti detik-detik akhir kegiatan.
Semarak HAN
Kepala Urusan Kesiswaan SD Muwri Mufidatul Latifah SPd dalam keterangannya menyampaikan apresiasi atas partisipasi seluruh warga sekolah dalam menyemarakkan peringatan Hari Anak Nasional tahun ini.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan kepada anak-anak bahwa mereka adalah aset bangsa yang harus dijaga kesehatannya, dikembangkan potensinya, dan diberikan ruang untuk tumbuh bahagia. Kami berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan secara berkelanjutan sebagai bagian dari pembentukan karakter anak,” ujar Mufidatul Latifah.
Ia juga menambahkan bahwa SD Muwri berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan-kegiatan yang mampu membangun semangat kebersamaan, keceriaan, dan semangat hidup sehat bagi seluruh siswa.
Para guru dan orang tua pun memberikan tanggapan positif terhadap penyelenggaraan kegiatan ini. Banyak dari mereka merasa senang karena kegiatan HAN di sekolah tidak hanya bersifat seremonial, tetapi benar-benar memberikan pengalaman langsung yang menyenangkan dan mendidik bagi anak-anak.
Dengan semangat Anak Indonesia Hebat, Sehat, dan Bahagia, SD Muhammadiyah 1 Wringinanom terus melangkah dalam mencetak generasi masa depan yang unggul, berakhlaqul karimah, berdaya saing, dan memiliki kepedulian terhadap kesehatan dan kebersamaan. Semoga semangat Hari Anak Nasional ini terus menyala di setiap langkah anak-anak Indonesia. (*)
Penulis Rahmat Syayid Syuhur Editor Amanat Solikah






0 Tanggapan
Empty Comments