SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik ikuti Festival Faqih Usman (FFU) #9 di Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) dan Edurel di SMP Negeri 1 Gresik yang diikuti secara bersamaan pada Sabtu (1/11/2025).
Kegiatan ini membuat Dyah Novita, S.Pd. dan Reza Dwi Astuti, S.Pd. mengatur skema agar peserta lomba mental terjaga dengan baik. Sekretaris dan bendahara bina prestasi ini turut melakukan pendampingan di kedua event besar tersebut.
Skema pengantaran lomba ditentukan oleh tim bina prestasi dan disampaikan kepada koordinator kesiswaan, Niswatul Mujtahidah, S.E.. Harapannya, SDMM bisa mempertahankan prestasi FFU tahun sebelumnya dan ada yang nyantol di Edurel.
“Diperlukan skema pengaturan pengantaran lomba, karena lomba yang dilaksanakan dengan hari yang sama namun dengan jam yang terpaut sedikit selisih dari kedua event tersebut, serta bebarengan dengan kegiatan outbound jenjang kelas 5 sehingga empat peserta outbound perlu dijemput lebih awal dan mengikuti event FFU#9,” terangnya.
Babak final Edurel untuk olimpiade dan menyanyi dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB, sementara FFU#9 dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan agenda pembukaan terlebih dahulu. Beruntungnya, jadwal pembukaan FFU#9 memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengikuti kedua event tersebut.
Keempat siswa SDMM, yaitu M. Rafa Aqilah Rahmada yang mengikuti seleksi Final Edurel bidang olimpiade dan babak penyisihan FFU#9 bidang olimpiade Matematika, M. Jibril Aaroon Al Rasyid mengikuti seleksi Final Edurel bidang olimpiade dan babak penyisihan FFU bidang olimpiade IPA, Naradi Purbawisesa (IPA) mengikuti seleksi Final Edurel bidang olimpiade IPA dan babak semifinal Karya Tulis Ilmiah (KTI) FFU#9, dan Davina Azkiara Pramesti mengikuti lomba menyanyi Edurel dan babak semifinal KTI FFU.
Pendampingan yang dilakukan oleh guru dan pembina bertujuan untuk memotivasi siswa dan mengatur psikologis mereka agar tetap terjaga moodnya. “Sebenarnya kedua event dilakukan di hari dan tanggal yang berbeda, tapi Allah memberikan tantangan kepada kami untuk memecahkan masalah tersebut secara bersama-sama,” ungkap Ustadzah Vira, sapaan akrab Sekretaris Bina Prestasi.
Hasil yang diperoleh oleh siswa SDMM sangat menggembirakan. Di ajang Edurel, M. Rafa Aqilah Rahmada memperoleh Harapan 1 di bidang Olimpiade Matematika, sedangkan Naradi Purbawisesa memperoleh Harapan 1 di bidang Olimpiade IPA.
Sementara itu, di ajang FFU#9, kontingen SDMM berhasil meraih beberapa prestasi, yaitu:
– Mahira Shaliha Ghaniyyah menjadi Juara 1 di bidang Pidato Bahasa Inggris
– Azkadina Alfanani menjadi Juara 2 di bidang Duta Sekolah
– Naradi Purbawisesa dan Zhafran Almer menjadi Juara 1 di bidang Karya Tulis Ilmiah (KTI)
– Davina Azqiara Pramesti dan Khayla Quanika Marlene menjadi Juara 2 di bidang KTI
Tak hanya itu, SDMM juga berhasil meraih Juara Umum di ajang FFU#9. “Hikmah dari kegiatan ini adalah melatih kesabaran dan bagaimana kita mengatur skema yang baik dengan mengutamakan mental psikologi siswa,” ungkap Vira. Prestasi yang diperoleh merupakan bonus dari Allah SWT.





0 Tanggapan
Empty Comments