Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Semangat Tak Kenal Lelah! Siswa SD Muda Tusida Sukses Gelar Gladi Bersih PENSIL

Iklan Landscape Smamda
pwmu.co -
Tampilan pentas seni islami SD Muhammadiyah 2 Tulangan (Ahmad Al Mahdi/PWMU.CO)

PWMU.CO SD Muhammadiyah 2 Tulangan, Sidoarjo (SD Muda Tusida) mengadakan kegiatan gladi bersih sebagai persiapan akhir menjelang Pentas Seni Islami (PENSIL) yang akan berlangsung pada Ahad (11/5/2025).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa dari kelas I hingga kelas V. Gladi bersih ini, Jumat (9/5/2025) merupakan tahap penting untuk memastikan kesiapan seluruh peserta dan kelancaran acara nanti.

Berbagai tampilan menarik dan seru ditampilkan oleh para siswa dalam gladi bersih ini, mulai dari hadrah, puisi Islami, drama, hingga tampilan nasyid yang penuh semangat.

Setiap kelas menunjukkan kreativitas dan semangat yang luar biasa, menjadikan gladi bersih ini tak kalah meriah dari acara sesungguhnya. Suasana penuh antusias terlihat jelas di wajah para siswa yang tampil dengan percaya diri.

Tampilan pentas seni islami SD Muhammadiyah 2 Tulangan (Ahmad Al Mahdi/PWMU.CO)

Para guru pendamping dan pelatih juga menunjukkan dukungan penuh selama kegiatan berlangsung. Mereka dengan sabar dan penuh semangat mendampingi siswa dalam mempersiapkan setiap tampilan. Apresiasi pun terus diberikan kepada anak-anak agar semakin percaya diri dan termotivasi untuk tampil lebih baik di hari pementasan nanti.

Iklan Landscape UM SURABAYA

Kegiatan gladi bersih ini tidak hanya sebagai persiapan teknis, tetapi juga menjadi momen penting dalam menanamkan nilai-nilai kerja sama, disiplin, dan tanggung jawab kepada para siswa. Mereka belajar untuk tampil di depan umum, menghargai proses latihan, serta membangun rasa percaya diri dalam berkarya.

Dengan semangat yang tinggi dari siswa, dukungan penuh dari guru dan pelatih, gladi bersih Pentas Seni Islami SD Muhammadiyah 2 Tulangan berjalan dengan sukses dan lancar. Diharapkan pada hari pelaksanaan nanti, seluruh penampilan akan semakin matang dan memukau para penonton yang hadir.

Penulis Ahmad Al Mahdi Editor Zahra Putri Pratiwig

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu