Search
Menu
Mode Gelap

Siswa Kelas IV SDMM Bersiap Kemahiran

pwmu.co -
Saat siswa kelas IV SDMM berkumpul di halaman sekolah untuk melaksanakan latihan upacara pembukaan dan penyematan hasduk (Ema Rohmah Hayati/PWMU.CO)

PWMU.CO – Sebanyak 96 siswa kelas IV SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik, Jawa Timur bersiap untuk mengikuti kegiatan Kemahiran (Kemah Akhir Pekan).

Mulai tahun pelajaran 2023/2024, Kemahiran adalah salah satu kegiatan yang wajib diikuti oleh setiap siswa kelas IV.

Kemahiran akan dilaksanakan Jumat-Sabtu (13-14/6/2025) di Muhammadiyah Development Training Center (MDTC) Jalan Raya Deandles, Prupuh, Kec. Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur 61156.

Dengan tema “Menuju Generasi Tangguh dan Berjiwa Besar”, siswa kelas IV SDMM sudah bersiap ikut rangkap kegiatan tersebut.

Sejak Senin (19/5/2025), mereka mulai menyiapkan dengan menyimak briefing awal oleh Bunda Tari di ruangan kelas IV Safir, dilanjutkan dengan pembagian kelompok dan penyampaian rundown acara.

Setelah briefing pertama, mereka menerima materi lanjutan dari Bunda Tari di Aula SDMM lantai IV, Rabu (21/5/2025) tentang Sandi Kotak, Sandi Balik, dan Sandi Angka.

Jumat pagi (23/5/2025) seluruh siswa berkumpul di halaman sekolah untuk mengikuti latihan upacara pembukaan dan penyematan hasduk dari Pandu Athfal ke Pengenal.

Tidak hanya siswa kelas IV SDMM, Kemahiran ini juga akan diikuti oleh siswa kelas IV dari MI Muhammadiyah 1 Gumeno (Mimsagum) dan MI Muhammadiyah 2 Karang Rejo (Mimdaka).

Iklan Landscape UM SURABAYA

Selayang Pandang Kemahiran

Ditanyai oleh PWMU.CO, Bunda Ria Eka Lestari menjelaskan bahwa Kemahiran adalah kegiatan berkemah singkat yang dilakukan pada hari libur akhir pekan, biasanya Jumat sore hingga Minggu sore.

Namun, Kemahiran di tingkat Athfal ini dilaksanakan hanya 1 malam yaitu Jumat pagi hingga Sabtu pagi.

Sementara itu Naharun Mubarak SPd, ketua pelaksana Kemahiran menambahkan, “Kemahiran ini sebagai salah satu kegiatan yang menekankan pembentukan karakter Islami, kemandirian, kepemimpinan, kepedulian sosial, dan keterampilan kepanduan melalui kegiatan di alam terbuka yang menarik, menyenangkan, dan menantang.”

Tujuannya untuk pengembangan diri, keterampilan hidup, kerja sama dan solidaritas, cinta alam dan lingkungan, pembentukan karakter, serta rekreasi dan relaksasi.

Penulis Muhammad Ilham Yahya Editor ‘Aalimah Qurrata A’yun

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments