
PWMU.CO – Siswa baru SMK Muhammadiyah 5 Babat, Lamongan antusias mengikuti materi Peraturan Baris-Berbaris (PBB) dan Wawasan Kebangsaan sebagaimana diterangkan Pak Muchid, salah satu tim dari Koramil Babat, di halaman Kampus 3 SMK Muhammadiyah, Kamis (17/7/2025).
Pak Muchid—panggilan akrabnya—memberikan gambaran bahwa saat ini diperlukan wawasan kebangsaan pada generasi muda agar mereka dapat memfilter atau menyaring apa yang mereka tonton di media sosial, sehingga mereka terselamatkan dari informasi yang keliru dan menyimpang. Hal ini akan dijelaskan oleh anggota tim yang lain.
Sementara itu, Ketua Tim Jurianto mengatakan bahwa pelatihan PBB ini mengajarkan para siswa agar disiplin, kompak, dan mampu mengikuti aba-aba dengan baik. Dengan demikian, tugas yang diberikan pelatih akan dapat diselesaikan dengan baik. “Melatih kedisiplinan butuh waktu, tidak langsung dapat mengubah pribadi seseorang. Jadi, melatih kedisiplinan dan kekompakan memerlukan proses karena ini perlu latihan yang berkesinambungan,” tambahnya.
Jurianto juga menjelaskan bahwa dalam pemilihan anggota Paskibraka, yang menjadi pertimbangan adalah tinggi badan, kesehatan fisik, kedisiplinan, ketangkasan, serta kecekatan. Pemilihan anggota Paskibraka dilakukan melalui pemantauan Tim Koramil Babat ketika latihan PBB sedang berlangsung.
Sementara itu, Sutrisno yang memberikan materi Wawasan Kebangsaan kepada para siswa SMK Muhammadiyah 5 mengingatkan bahwa remaja sebagai kader bangsa dan benteng negara di era digitalisasi serta maraknya kenakalan remaja, ada beberapa hal yang harus dilakukan.
Pertama, membangun prestasi dengan giat belajar, baik membaca maupun menulis, termasuk melakukan percobaan sesuai jurusan yang dipilih. Kedua, menghormati orang tua dan bapak-ibu guru di sekolah karena mereka sangat berjasa.
Ketiga, pandai-pandailah dalam pergaulan termasuk dalam memilih teman. Keempat, bermedia sosial secara sehat dan cerdas, dapat memanfaatkan media sosial dengan baik dan bernilai positif, jauh dari hal yang sia-sia, jelasnya.
Kepala SMK Muhammadiyah 5 Babat, Ahmad Ghofur, menyampaikan terima kasih kepada Tim Koramil Babat yang telah melatih PBB dan memberikan wawasan kebangsaan kepada para siswa baru. Ia juga mengungkapkan rasa bangganya kepada para siswa yang mengikuti pelatihan ini dengan penuh semangat.
Tim Koramil Babat yang memberikan materi pelatihan dalam kegiatan ini adalah:
- Serma Jurianto
- Serma Abdul Khodir
- Serka Muchid
- Serka Sutrisno
- Serka Abd Malik
Penulis Hilman Sueb Editor Zahra Putri Pratiwig






0 Tanggapan
Empty Comments