PWMU.CO – Majelis Dikdasmen PCM Karangpilang Surabaya menggelar Workshop Penyusunan Perangkat Pembelajaran di Resto Kebon Kota, Senin (1/7/2019).
Materi Penyusunan Perangkat Pembelajaran Berbasis Keterampilan Abad 21 disampaikan oleh Dr Wiwik Sri Utami MP, dosen Universitas Negeri Surabaya.
Wiwik mengatakan, K13 mempunyai sederet perangkat pembelajaran yang bejibun seperti Silabus, RPP, Bahan Ajar, LKDP, Instrumen Penilaian, dan Media Pembelajaran. ”Namun fokus pertemuan hari ini yaitu Silabus, RPP, dan Penilaian,” katanya.
Dosen yang juga menjabat sebagai Sekretaris Pusat Penjaminan Mutu di Unesa ini membedah teknik penulisan Silabus dan RPP yang benar dan terbaru kepada kepala sekolah dan guru perguruan Muhammadiyah Kemlaten yaitu SDM 22, SMPM 6, SMAM 4, SMKN 2.
”KTSP memang ada pendidikan karakter. Namun karena revolusi industri 4.0 yang berkembang pesat, maka karakter siswa terkikis,” kata Wiwik.
K13, kata dia, mengamanahkan karakter atau sikap harus sesuai dengan budaya Indonesia yang memiliki nilai-nilai luhur.
Setelah pemaparan materi Silabus dan RPP dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Kemudian ice breaking singkat untuk melatih otak dan motorik yang dipimpin oleh Andriyo Budi Hartono SHI, guru Al Islam SMAM 4 Kemlaten.
Setelah itu barulah workshop dilanjutkan untuk materi Instrumen Penilaian, juga berbagai contoh soal baik tulisan maupun lisan kembali disampaikan Wiwik. Dia berharap guru benar-benar dapat menjadi fasilitator pembelajaran siswa.
”Saat ini siswa kita dihadapkan pada era yang sangat kompetitif, maka tugas kita selaku guru juga mengedepankan pembelajaran yang sesuai dengan perkembangan zaman,” katanya. Workshop berakhir pukul 15.00. (Kiki Cahya Muslimah)