PWMU.CO – Ikatan Wali Murid SD Muhammadiyah Manyar (Ikwam SDMM) mengadakan acara Spirit of Muharram bertema Dengan Kebersamaan Menebar Kebahagiaan dan Meraih Keberkahan di SDMM, Ahad (29/9/19).
Acara diawali dengan tampilan pantomim Izzani Aghni Nisa, siswi kelas IV Al Huda SDMM. Diteruskan bacaan tahfidh Alquran surat Almursalat yang dilafalkan tujuh siswa tahfidh SDMM.
Sebagai penghibur, dihadirkan pendongeng cerita islami dari Persaudaraan Pencerita Muslim Indonesia (PPMI) M Nashir dengan Boneka Kacongnya. Dia memotivasi anak yatim yang hadir agar optimis menggapai cita-cita di masa depan. “Tetap bersemangat dalam belajar, beribadah, dan mengaji Alquran,” ujar Kak Nashir, sapaanya.
Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Perumahan Pongangan Indah Hermiyantono dan Kepala SDMM Ahmad Faizun menyampaikan ucapan terima kasih atas upaya Ikwam SDMM menggalang dana untuk santunan anak yatim.
“Semoga jerih payah pengurus Ikwam dan seluruh wali murid SDMM dalam menggalang dana untuk santunan yatim ini mendapatkan keberkahan dan kemulyaan dari Allah,” harap Ahmad Faizun.
Pada kesempatan tersebut diberikan santunan kepada 120 anak yatim dari beberapa panti asuhan di Gresik. Yaitu, Panti Asuhan Al Wafiriyah Mengare (44), Panti Asuhan Nurul Ulum Giri (21), Panti Asuhan Aisyiyah PPI (32), anak yatim asuhan Lazismu Gresik (14), dan 9 anak yatim dari warga sekitar dan siswa SDMM.
Ketua Ikwam SDMM Yani Nurul Zulchah mengatakan, acara ini merupakan pengganti Jumat Tebar Berkah (JTB) yang biasa digelar Ikwam SDMM setiap bulan.
“Terima kasih pula atas donasi seluruh wali murid SDMM yang mencapai Rp 39.450.000. Infak ini yang digunakan untuk menyantuni 120 anak yatim. Semoga Allah membalas amal kebaikan yang sudah dilakukan dengan sebaik-baik balasan,” harap Bu Yani, panggilannya. (*)
Penulis M Fadloli Aziz. Editor Mohammad Nurfatoni.