PWMU.CO – Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 1 Gumeno (Mimsagum), menggelar Satu Hari Belajar di Luar Kelas alias Outdoor Classroom Day (OCD), di halaman Mushalla At Taqwa Kwasen, Gumeno, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik, Kamis (7/11/19). Kegiatan tersebut untuk menyambut Hari Anak Internasonal.
Beragam kegiatan digelar: mulai dari senam, dolanan tradisional, hingga latihan mitigasi bencana alam gempa bumi. Permainan tradisional yang ‘dihidupkan” di antaranya bentengan, lompat tali, rangku alu, dan membuat mainan dari kertas seperti perahus kertas.
Kepala Mimsagum Alfajariyah MPd berharap kegiatan ini dapat mendorong anak membentuk karakter positif dan peduli dengan lingkungan. “Belajar di luar kelas mampu melepas ketegangan siswa, membangun keakraban, dan membentuk interaksi yang baik antarsosial maupun alam,” jelasnya.
Selain menyenangkan, lanjut Alfajariyah, permainan tradisional ini juga mampu menjadikan siswa berpikir kritis dan kreatif. Ia mencontohkan permainan lompat tali dan rangku alu yang melatih ketangkasan, serta membuat mainan dari kertas yang melatih kreativitas siswa.
Indy Khurin Syafa Qolby, siswa kelas VI tampak bersemangat dan ceria. “Ya senang sekali. Aku bisa menambah pengalaman baru tentang permainan tradisional,” ujarnya tersenyum. (*)
Kontributor Riza Ardiyanti. Editor Mohammad Nurfatoni.