PWMU.CO-DPRD Kabupaten Kediri menggelar masa reses para anggota dengan kegiatan terjun ke Daerah Pemilihannya untuk menyerap aspirasi dari konstituen.
Anggota DPRD dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Muhammad Yusuf Aziz mengadakan penyerapan aspirasi rakyat di halaman rumah Imam Suhudi Jl. Flamboyan 8 Kampung Inggris Dusun Mulyoasri Desa Tulungrejo Kecamatan Pare Kabupaten Kediri, Sabtu (21/12/2019).
Yusuf Aziz anggota DPRD berasal dari Dapil 2 meliputi Kecamatan Purwoasri, Kunjang, Pare, Plemahan dan Badas.
Mantan ketua Pemuda Muhammadiyah Kab Kediri ini menceritakan, Fraksi PAN di DPRD Kabupaten Kediri mendapat semua posisi mulai wakil ketua DPRD hingga di struktur Komisi A B C dan D.
”Dengan demikian aspirasi dari bapak ibu sekalian bisa kami salurkan. Meskipun saya berada di Komisi D membidangi pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan sosial tapi kami bisa berkolaborasi dengan kawan-kawan di komisi lainnya,” kata putra wakil ketua PCM Pare H Abd Azis ini.
Menanggapi aspirasi dari Kades Tulungrejo Nur Hasan tentang pengembangan Kampung Inggris, dia mengatakan, Kampung Inggris sudah terkenal di mana-mana.
”Kalau saya mengatakan berasal dari Pare maka orang langsung bertanya apakah dekat dengan Kampung Inggris. Tidak bertanya tentang Simpang Lima Gumul ,” ujarnya.
Untuk itu dia berjanji bekerja sama dengan Pemerintah Desa Tulungrejo memajukan Kampung Inggris menjadi daya tarik desa ini. ”Misalnya, memfasilitasi izin lembaga kursus. Ternyata di sini hanya 70 lembaga kursus yang berizin, ratusan lainnya belum berizin,” tuturnya.
Izin ini, sambung dia, juga untuk penertiban dan profesionalitas. Jangan cuma ngontrak sebuah ruangan tapi di-branding hebat di media sosial. Setelah dicek ternyata lembaga itu biasa saja. ”Kalau perizinan sudah jelas dan ada Pusat Informasi yang mengelola Kampung Inggris ini maka semua lembaga menjadi jelas dan bertanggung jawab,” ujarnya.
Mendukungan pengembangan Kampung Inggris, sambung dia, infrastruktur jalan dan akses-akses yang lain bisa diperbaiki dan dibenahi sehingga tampak rapi, bersih, dan indah. (*)
Penulis Suparlan Editor Sugeng Purwanto