PWMU.CO –ITTelkom (Institut Teknologi Telkom) Surabaya menggandeng Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) dalam penyusunan bahan ajar.
Perjanjian Kerja Sama disepakati oleh Dekan Fakultas Teknik Elektro ITTelkom Surabaya Dr Purba Danu Kusuma ST MT dan Dekan Fakultas Teknik UMG Dr Eko Budi Leksono ST MT. Acara berlangsung di ruang pertemuan UMG lantai tujuh, Jumat (14/1/2020).
Kerja sama ini dilaksanakan antar Prodi Teknik Komputer dan Elektro ITTelkom Surabaya serta Teknik Elektro dan Teknik Informatika UMG.
”Karena Unmuh merupakan universitas yang lebih dahulu berdiri sehingga cukup berpengalaman. Serta memiliki reputasi yang cukup baik, maka ITTelkom tertarik untuk mengajak kerjasama, utamanya dalam hal penyusunan dan pengembangan kurikulum pendidikan,” ungkap Dr Purba.
Dia menerangkan, lembaganya berdiri pada 10 Agustus 2018 di bawah naungan Yayasan Pendidikan Telkom di Bandung. ITTelkom Surabaya yang berada Kantor Divre 5 Telkom Jatim di Ketintang ini perlu pengembangan sesuai kebutuhan daerah.
ITTelkom Surabaya sudah membuka dua fakultas. Fakultas Teknik Elektro terdiri Prodi Teknik Elektro, Prodi Teknik Komputer dan Prodi Telekomunikasi.
Kedua Fakultas Teknologi Informasi dan Industri yang di dalamnya ada Prodi Rekayasa Perangkat Lunak Prodi Teknologi Informasi, Prodi Teknik Industri dan Prodi Sistem Informasi.
Jenis Penyusunan Buku Ajar
“Mengingat kurikulum pendidikan di Indonesia yang terus berubah, maka ITTelkom Surabaya sebagai kerja sama pengembangan kurikulum bersama Fakultas Teknik UMG yang sudah menerapkan pembaruan kurikulum,” tuturnya.
Kerja sama antar dua Perguruan tinggi ini memuat penyusunan buku ajar Rangkaian Listrik Dasar, Sistem Digital dan Medan Elektromagnetik untuk Prodi Teknik Elektro. Serta Matematika Diskrit, Managemen Sains, Pemograman Jaringan Komputer untuk Teknik Informatika.
Dekan Fakultas Teknik UMG Dr Eko Budi Leksono menyampaikan, dengan kerja sama ini diharapkan Fakultas Teknik UMG dapat membantu tercapainya tujuan ITT Telkom Surabaya untuk sowan ke sini.
”Serta memotivasi dosen Fakultas Teknik UMG untuk lebih terbuka dan tukar pengalaman dengan dosen ITTelkom dalam hal akademik, sehingga kita bisa bersama menciptakan kader-kader pengajar yang profesional,” katanya.
Pertemuan selanjutnya, sambung Eko, akan dibicarakan mengenai penelitian bersama, pertukaran jurnal dan pertukaran pengajar. (*)
Penulis Efta Dhartikasari Priyana Editor Sugeng Purwanto