PWMU.CO – Ratusan siswa-siswi SMP Muhammadiyah 11 Dupak Bangunsari, Surabaya menggalang bantuan untuk korban musibah banjir bandang di Kabupaten Garut. Aksi kepedulian terhadap sesama ini dilakukan oleh siswa-siswi dengan cara menyisihkan sebagian uang sakunya untuk disumbangkan, Selasa (27/9).
Aksi penggalangan bantuan tersebut langsung dikoordinasikan oleh wali kelas, dari kelas 1 sampai dengan kelas 3. Para wali kelas inipun mengajak siswa-siswi untuk berderma dan bisa saling berbagi dengan menyisihkan sedikit uang sakunya. Dengan harapan agar dapat meringankan beban para korban.
(Baca: IMM Ulurkan Tangan untuk Korban Bencana Garut dan Madiun Buka Posko Galang Bantuan untuk Banjir Garut))
”Ini bukan yang pertama kali dilakukan SMPM 11 Dupak Bangunsari, sebelumnya mereka juga pernah melaksanakan penggalangan koin untuk Australia,” terang Wakil Kepala SMPM 11 Dupak Bangunsari Arief.
Dari aksi tersebut Arief berharap, mampu menumbuhkan rasa empati dan kepedulian sesama dari siswa-siswi. Selain itu juga untuk dapat membantu meringankan beban dari para korban yang sedang terkena musibah.
(Baca juga: Muhammadiyah Jember Peduli Dluafa, Bhakti Sosial ke-2 dari 21 Titik dan Pulang dari Penggalangan Dana untuk Banjir Garut, Ketua LPB Madiun Wafat dalam Kecelakaan Lalu Lintas)
”Karena roda kehidupan itu terus berputar, ada kalanya manusia itu di bawah, seperti korban bencana alam di Garut ini. Dan ada kalanya manusia itu berada di atas dengan segala kehendak-Nya,” paparnya.
Untuk penyaluran bantuan itu sendiri, SMPM 11 Dupak Bangunsari mempercayakan langsung penyalurannya kepada Lazismu Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Surabaya. Secara simbolis penyerahan bantuan dana yang terkumpul diserahkan langsung oleh Arief bersama dengan Sutikno, selaku Pimpinan Cabang Muhammadiyah Krembangan. (humas/aan)