PWMU.CO – Idolakan Andrea Hirata, siswa SMP Muhammadiyah 12 GKB (Spemdalas) Gresik membuat video Inspiratif sebagai tugas akhir sekolah.
Dalam tugas mata pelajaran bahasa Indonesia, Rahmadanty Azizah Saputra siswa kelas IX International Class Program (ICP) membuat video inspiratif berdurasi pendek.
Di video berdurasi 3,25 menit itu siswa yang akrab disapa Rahma ini membuat video penulis novel Laskar Pelangi melalui akun YouTube-nya.
“Dia (Andrea Hirata) adalah idola saya. Karya-karyanya begitu luar biasa. Cerita yang dia tulis dalam novelnya memiliki banyak kemenarikan dari segi pengisahan tokoh,” ujarnya.
Jadi, lanjutnya, saat ada tugas akhir membuat teks inspiratif dalam bentuk video, inspirasi dari penulis inilah yang saya sampaikan.
Dia mengaku mempersiapkan selama dua hari. “Saya buat videonya ndak lama. Hari pertama, saya cari materi di internet dan membuat garis besar ceritanya, lalu hari kedua mulai latihan sambil video,” ujarnya saat pada PWMU.CO, Selasa (9/3/21).
Semangat Pantang Menyerah
Rahma memaparkan dalam video yang mengangkat biografi penulis novel ini ada pesan bahwa latar belakang seseorang yang tinggal di kampung pedalaman bukan jadi penghalang untuk bisa meraih sukses.
“Andrea lahir di Belitung Timur Provinsi Bangka Belitung. Dengan semangat pantang menyerah, dia merintis karier sebagai penulis sampai dia berhasil melahirkan novel-novel terbaik,” jelasnya.
Inspiratif dari Pendiri Ruang Guru
Ilham Aditya Wibowo menyampaikan hal senada. Melalui video berdurasi 5,27 menit, cowok yang duduk di kelas IX ICP ini menceritakan kisah pendiri Ruangguru, Muhammad Iman Usman SIP MA.
“Beliau adalah gambaran kita. Semangat anak muda dari daerah yang jauh dari ibu kota yang memiliki motivasi memberikan perubahan di Indonesia,” katanya.
Dia menjelaskan, sosok Iman Usman bukan hanya menginspirasi saat mendirikan perusahan startup di bidang pendidikan dan teknologi, Ruangguru semata, tetapi di usia 10 tahun pun dia memberikan edukasi pada kita semua bagaimana cara berbagi dengan sesama.
Di usia tersebut, sambungnya, dia membuat perpustakaan kecil-kecilan di rumah yang buku koleksinya dan meminjamkan ke teman-temannya.
“Iman Usman tumbuh menjadi anak yang cerdas dan pandai. Selain dikenal sebagai aktivis sosial, penulis, dia juga merupakan pembicara publik terkenal di Indonesia. Ini inspirasi untuk anak muda di Indonesia,” ungkapnya. (*)
Penulis Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.