
PWMU.CO – Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah perguruan tinggi favorit di Kota Malang. Bahkan UMM adalah baromerter pendidikan nasional dan internasional. Maka tidak heran jika UMM menjadi rujukan bagi mereka yang ingin mengembangkan lembaga pendidikan.
Berkaitan dengan itu, sebanyak 150 siswa dan 40 pendamping Madrasah Aliyah Muhammadiyah (MAM) 2 Pondok Modern Muhammadiyah Paciran Lamongan mengadakan Study and Reseach di UMM, Kamis (24/11).
(Baca: Jadi Guru (Ngaji) Itu Jangan Kurni dan Kurngap dan Membangkitkan Kembali Inklusivitas Pelajar Muhammadiyah, Menjawab Tantangan Mendikbud)
Kepada pwmu.co, Kepala Sekolah MAM 2 Paciran Lamongan M Hasan Rasyidi mengatakan bahwa kegiatan study and research ini merupakan upaya sekolah meletakkan dasar-dasar akademik ilmiah dengan pendekatan pembelajaran langsung pada perguruan tinggi yang memiliki kwalitas terbaik di Jawa Timur.
“Outputnya peserta didik diharapkan memahami materi-materi sesuai jurusannya masing-masing,” katanya. Kami senang, kata dia, karena anak-anak langsung melakukan eksperimen di laboratorium milik UMM dengan bimbingan dan arahan dosen-dosen yang berkompeten.
(Baca juga: Dilantik, 4 Tim Siaga Sekolah Aman Bencana Kota Malang dan Di Tengah Budaya Nongkrong, Anak Muda Malang Ini Bartapa untuk Proses Pencerahan Diri)
Wakil Kepala Sekolah Arifudin Soni yang mendampingi peserta didik menambhakan, program ini dilaksanakan tiap tahun oleh Kelas XI untuk semua jurusan. Dalam pelaksanaannya, bimbingan dan pengarahan pada mereka dipisah sesuai dengan jurusannya masing- masing.
“Untuk Jurusan IPS diterima oleh Kaprodi Ilmu Ekonomi dan Study Pembangunan (IESP) Ida Nur Aini SE MAi di laboratorium perbankan. Peserta dilatih langsung dalam transaksi perbankan dan melakukan perhitungan atau analisa valuta dan devisa,” jelas Soni.
(Baca juga: Mahasantri Muhammadiyah Ini Diajak untuk Tidak Jadi Kelompok Kelas Dua dan Jangan Sampai Imam Masjid pun Tak Ada Kader)
Sementara itu, lanjutnya, Jurusan IPA diterima oleh Sekretaris Jurusan Teknik Elektro Machmud Effendi ST MEng di laboratorium robotika. Di sini para pelajar MAM 2 Paciran saling bertukar ilmu dan praktik di bidang mikroprocessor dan rancang bangun robot.
Pola ini link and match atau pertautan dan keterkaitan perguruan tinggi sebagai basis ilmu dan sekolah menengah sebagai penyiap kader peneliti menjadi kerjasama yang indah. Luar biasa semoga bermanfaat. (Uzlifah)