PWMU.CO – Dalam rangka menjalin ukhuwah antara orang tua dengan pihak sekolah, SD Muhammadiyah 4 Kota Malang mengadakan Kegiatan kerja bakti pembangunan sekolah bersama orang tua murid, guru dan staff, pada hari Sabtu (26/11). Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan tetap terjalin hubungan yang sinergi dan saling peduli terhadap sekolah.
Kepala SD Muhammadiyah 4 Kota Malang Ibu Hana Ayudah mengatakan, kerja bakti pembangunan sekolah sengaja dilakukan bersama orang tua murid supaya ada rasa memiliki sekolah. Kegiatan yang dilakukan sejak pagi hari hingga siang ini berjalan lancar, penuh kebersamaan dan kekeluargaan.
”Dalam kegiatan kerja bakti ini, kami juga menyempatkan menjelaskan tentang kurikulum Manajemen Berbasis Sekolah (MBS). Kurikulum ini memang harus melibatkan 3 instrumen penting yang ada dilingkungan, yaitu: Guru, Stake holder, dan orang tua murid. Sangat dibutuhkan peran aktif dari ketiganya, agar mampu menciptakan kondisi belajar-mengajar yang lebih baik dan berkesinambungan,” katanya.
(Baca: Dirikan BUS, Sekolah Muhammadiyah Ini Mampu Gratiskan Biaya untuk Siswanya dan Berikut 4 Tipe Sekolah Muhammadiyah. Bagaimana Sekolah Anda?)
Dia menambahkan, SD Muhammadiyah 4 juga memiliki program Gerakan Peduli Sekolah (GPS) yang anggota dan pengurusnya dari orang tua murid sendiri. Kepala sekolah yang baru menjabat ini menerangkan, Gerakan Peduli Sekolah (GPS) ini diadakan atas inisiatif orang tua murid. Kegiatan tersebut diadakan di setiap kelas, mulai dari kelas 1 sampai dengan kelas 6. ”Kegiatannya selalu terkoordinir dan bersinergi dengan pihak sekolah dalam rangka mendukung kelangsungan proses belajar-mengajar bagi murid-muridnya,” jelasnya.
Salah seorang wali murid dari kelas 6 Paidi, 52, sangat mendukung kegiatan kerja bakti bersama tersebut. Dia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan rasa kepemilikan wali murid terhadap sekolah. Sehingga mereka turut bersedia membantu menyukseskan proses belajar-mengajar. “Kegiatan ini sangat positif. Saya sudah menyekolahkan ketiga anak saya disini,” terangnya di sela-sela istirahat kerja bakti.
Kegiatan ini diakhiri dengan ramah-tamah dan makan bersama antara orang tua murid dengan guru dan staff SD Muhammadiyah 4 Kota Malang. Suasana kekeluargaan pun semakin nampak. (izzudin/ilmi)