PWMU.CO– KSN (Kompetisi Sains Nasional) tingkat kabupaten/kota di Jawa Timur sudah diumumkan 2-4 Juni 2021. Sebanyak 11 siswa sekolah Muhammadiyah lolos seleksi tingkat nasional.
Demikian disampaikan Ketua Majelis Dikdasmen PWM Jawa Timur Dr Arbaiyah Yusuf, Sabtu (26/6/2021).
KSN kabupaten/kota 2021 dilaksanakan secara daring dengan mekanisme seleksi penyelenggaraan mulai tingkat sekolah. Jadwal seleksi provinsi Jawa Timur akan diadakan 2-7 Agustus 2021. Sementara seleksi nasional pada 6-11 September 2021.
”Hasil ini merupakan prestasi yang luar biasa bagi peserta didik di sekolah Muhammadiyah Jawa Timur. Ini menunjukkan sekolah-sekolah Muhammadiyah di Jawa Timur tidak tertinggal dengan sekolah lainnya,” kata Arbaiyah.
Para siswa yang lolos untuk mewakili kabupaten/kotanya berasal dari:
- SMA Muhammadiyah 2 Mojoagung
- SMA Muhammadiyah 10 Surabaya
- SMA Muhammadiyah 6 Lamongan
- SMA Muhammadiyah 3 Surabaya
- SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo
- SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo
- SMA Muhammadiyah 1 Bojonegoro
- SMA Muhammadiyah 1 Nganjuk
- SMA Muhammadiyah 1 Babat
Dijelaskan, siswa SMA Muhammadiyah di Jawa Timur yang meraih prestasi KSN 2021 yang melanjutkan kompetisi tingkat nasional terdiri dari:
- 3 siswa di Bidang Biologi
- 1 siswa di Bidang Ekonomi
- 3 siswa di Bidang Fisika
- 1 siswa di Bidang Geografi
- 1 siswa di Bidang Informatika
- 2 siswa di Bidang Kimia
”Siswa-siswa tersebut sekarang duduk di kelas 10 dan 11. Berdasarkan data tersebut SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo meraih prestasi KSN-K 2021 pada dua bidang yaitu Ekonomi dan Fisika, sedangkan SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo dua siswa meraih bidang Fisika,” ujarnya.
KSN 2021 kabupaten/kota jenjang SMA/MA tahun 2021 merupakan kompetisi di bidang sains untuk menjaring siswa terbaik yang melaju ke tingkat nasional.
Kegiatan KSN 2021 ini diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kemendikbud Ristek. Tahun ini mengambil tema Melejitkan Talenta Emas Indonesia.
Kegiatan ini memfasilitasi bakat, minat dan prestasi siswa di bidang sains. Kegiatan KSN 2021 ini diharapkan mampu membangun prestasi siswa untuk menjadi lebih disiplin, sportif, tekun, kreatif, tangguh, cinta tanah air dan berkarya.
Ada sembilan bidang yang dilombakan dalam KSN yaitu Matematika, Fisika, Kimia, Informatika, Biologi, Astronomi, Kebumian, Ekonomi dan Geografi.
Penulis Endang Suprapti Editor Sugeng Purwanto