PWMU.CO – Kajian Smamita sambil tapak tilas KH Ahmad Dahlan di Magetan berlangsung Jumat (22/10/2021). Pengajian ini diikuti guru dan karyawan SMA Muhammadiyah 1 Taman (Smamita) Sidoarjo.
Kajian Smamita kali ini bersilaturahim ke rumah guru Smamita Wahyu Cahyono MM di Desa Karangsono, Kecamatan Barat Kabupaten Magetan.
Ketua PCM Barat Magetan Samsul Hidayat MPd saat memberi sambutan menceritakan sejarah Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Barat.
”PCM Barat ini berdiri sekitar tahun 1930-an, sekaligus sebagai asal mula Muhammadiyah di Kabupaten Magetan yang pernah disinggahi KH Ahmad Dahlan,” kata Samsul Hidayat.
Menurut dia, setiap perjalanan KH Ahmad Dahlan ke Jawa Timur dengan kereta api, selalu singgah di Stasiun Barat. Dari persinggahan Kiai Dahlan itu lantas berkembangan dakwah dan berdiri PCM Barat.
Dia menerangkan, kini Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) PCM Barat terdapat enam TK Aisyiyah Bustanul Athfal yang dirintis sejak tahun 1963. Jumlah siswanya sampai saat ini mencapai 360 anak. Ada SD Muhammadiyah 2 Barat yang dirintis tahun 2006 dengan total siswa 330 anak.
Sekarang sedang merintis pembangunan Muhammadiyah Boarding School (MBS) MTs Muhammadiyah Barat. MBS ini untuk sekolah lanjutan lulus SD Muhammadiyah.
”Ketika anak-anak SD Muhammadiyah lulus, masih belum ada sekolah lanjutan, untuk itu PCM Barat menginisiasi hadirnya MBS MTs,” terangnya.
PCM Barat sudah membentuk Kantor Layanan Lazismu (KLL). Juga ada panti asuhan Muhammadiyah, karena ini merupakan cikal bakal berdirinya Muhammadiyah.
”Kami juga sedang mengembangkan BPR Syariah Ponorogo berada di bawah naungan DMU (Daya Matahari Utama) milik Pimpinan Wilayah Muhammadiyah PWM Jatim,” kata pria lulusan Magister UM Ponorogo.
Samsul yang sedang menempunh program doktoral di Universitas Muhammadiyah Malang ini mengungkapkan, Muhammadiyah itu memang besar salah satunya PCM Sepanjang tempat bernaung Smamita.
Dia pernah di PCM Sepanjang empat tahun yang lalu ketika menghadiri acara LPCR di Aula Masjid Al Manar. ”Saya melihat pembangunan gedung Smamita yang masih cor-coran saat itu. Tampaknya saat ini gedungnya sudah digunakan kegiatan belajar mengajar,” ujarnya.
”Alhamdulillah, kami dari PCM Barat kedatangan saudara dari Smamita untuk bersilaturahim di rumah Pak Wahyu. Semoga ini membawa manfaat untuk kita semua,” tandasnya.
Kepala Smamita Zainal Arif Fakhrudi MM beserta rombongan mengatakan senang kegiatan silaturahim ke Magetan ini. Usai acara dia memberikan cenderamata kepada Samsul Hidayat, Ketua PCM Barat. (*)
Penulis Emil Mukhtar Efendi Editor Sugeng Purwanto