PWMU.CO – Angkat Tari Boran, siswa kelas XI Jessy Nora Sandy menyabet juara I dalam ajang Gerakan Literasi Sekolah (GLS) yang diumumkan, Jumat (29/10/2021).
Dalam kegiatan yang diselenggarakan Pimpinan Ranting IPM SMA Muhammadiyah I Babat (Muhiba) itu, dia mengaku sempat berdebar saat menunggu pengumuman.
“Karena yang disebutkan juara ketiga dan juara kedua, kemudian baru pertama. Saat nama saya disebutkan sebagai juara I, bahagianya tak terkira. Terharu dan tidak mengira sama sekali,” ujar Juara II Podcast, Silver Awards, of National Olympiad of Muhammadiyah Education Awards 2020.
Dia memaparkan cerpen yang berjudul Pelangi di Sudut Kota ini menceritakan tentang budaya Tari Boran yang menjadi ciri khas Lamongan. Tarian ini, lanjutnya, harus tetap dilestarikan oleh generasi muda.
“Dalam cerpen tersebut, diceritakan bagaimana pelajar harus paham dan mengerti tentang kearifan budaya lokal. Dalam cerpen itu dikisahkan bagaimana pelajar mengorek informasi ke tokoh Kek Samsin terkait dengan Tari Boran.”
Angkat Budaya Lokal
Dewan juri, Mustofa Efendi menjelaskan cerpen karya Jessy Nora Sandy alurnya runtut, mengangkat tema budaya Lamongan, dan setting-nya kontekstual.
“Selain itu juga sarat akan nilai pendidikan lingkungan serta unsur-unsur dalam cerpen terpenuhi,” tuturnya.
Mustofa Efendi mencontohkan penggalan cerpen, “Mentari tak menampakkan senyum cerianya pagi ini, awan kelamlah yang membuat cemberut di kelasku memecahkan setiap topik yang dibahas mereka. Kerusuhan kelasku pagi itu benar-benar mengusir suasana sepi nan sunyi yang seharusnya tercipta di kala sendunya dunia.”
Susunan kalimat, sambungnya, dalam penggalan cepen tersebut kontekstual dan memiliki keruntutan cerita.
“Inilah salah satu unsur kekuatan dalam cerpen ini.”
Juara Lomba Cerpen
Berikut juara lomba cerpen
- Jessy Nora Sandy, berhak atas hadiah uang pembinaan, piala, sertifikat, dan buku cetak.
- Khanaya Fairuz Shiba, berhak atas hadiah uang pembinaan, piala, sertifikat, dan buku cetak.
- Nafisa Dealova, berhak atas hadiah uang pembinaan, piala, sertifikat, dan buku cetak
Selamat untuk Jessy Nora Sandy! (*)
Penulis Hilman Sueb. Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.