PWMU.CO – Musada Craft kreasikan talenan jadi sebuah lukisan, karya dari ekstrakurikuler kesenian dan kerajinan SD Muhammadiyah 1 Sedati (Musada).
Siapa bilang melukis hanya terbatas pada kertas dan kanvas? Di tangan para siswa yang tergabung dalam ekstrakurikuler kesenian dan kerajinan SD Muhammadiyah 1 Sedati atau biasa disebut Musada Craft, mulai kreasikan lukisan di atas talenan.
Talenan yang biasanya identik penggunaannya di dapur sebagai media untuk memotong sayur, daging, ataupun buah terbukti dapat dikreasikan menjadi karya seni bernilai artistik. Media talenan yang dikreasikan menjadi lukisan oleh para siswa Musada Craft pada Kamis (4/11/2021) adalah talenan yang berbahan dasar dari kayu atau talenan kayu.
Pendamping ekstrakurikuler Musada Craft Ustadzah Diah mengatakan, untuk talenan berbahan dasar seperti plastik dan bahan dasar lainnya kurang dapat dikreasikan ulang menjadi kerajinan, terlebih jika diubah menjadi lukisan. “Untuk itu talenan berbahan dasar kayu lebih dipilih menjadi media yang akan dikreasikan menjadi lukisan,” ujarnya.
Sedangkan untuk media pewarnaannya, sambungnya, para siswa hanya sebatas menggunakan warna dari crayon. Sebagai finishing, setelah talenan selesai dilukis, talenan di semprot spray clean supaya menghasilkan warna yang lebih kilap.
“Meski dengan menggunakan tiga bahan tersebut, hasil karya yang dihasilkan tidak kalah bagus dari lukisan-lukisan pro bertema panorama dan bahkan terbilang di luar dugaan,” serunya.
Ustadzah Diah juga menuturkan, hasil karya para siswa di luar dugaan. Hanya dengan mencorat-coret crayon di atas talenan tanpa digambar terlebih dahulu dengan pensil saja, sudah dapat menghasilkan karya seni dengan tema panorama yang luar biasa bagusnya. Bahkan yang membuat adalah siswa tingkat SD.
“Semoga kreativitas anak-anak tetap terasah lebih bagus lagi seiring kelas ekstra yang terus berjalan,” imbuhnya.
Kreativitas dan Nalar Ide
Pembimbing ekstrakurikuler Musada Craft Rizky Hidayat menambahkan, kegiatan mengkreasikan talenan menjadi lukisan ini adalah salah satu upaya mengimplementasikan teknik dasar mewarnai, yakni teknik gradasi warna dengan media lain selain kertas. “Selebihnya, hasil karya bergantung pada upaya kreativitas siswa dalam menalar ide yang akan dituangkan,” jelasnya.
Selain itu, lukisan pada media talenan ini adalah satu di antara karya-karya lainnya yang telah dibuat oleh para siswa. Akan ada karya-karya lain yang akan dihasilkan Musada Craft. (*)
Penulis Rizky Hidayat. Co-Editor Darul Setiawan. Editor Mohammad Nurfatoni.