Antusiasme Peserta
Para peserta tampak antusias menyimak penjelasan Bunda Budi, panggilan akrabnya. Dia menerangkan salah satu komponen: siswa menunjukkan keterampilan kreativitas dsn inovasi sesuai karakteristik keterampilan abad ke-21, lalu meminta kepada peserta untuk memberikan contoh.
“Sekolah kami mempunyai inovasi membuat kuburan tikus ramah lingkungan kemudian kami mengundang ketua RT di lingkungan sekolah kami untuk mensosialisaikan inovasi temuan kami kepada masyarakat,” jelas Moch. Ali Fuad SPd, Kepala Sekolah SDN Jagir 1 Surabaya
Dia menerangkan, di Surabaya khususnya di lingkungan sekolahnya, sering ditemui bangakai tikus di mana-mana. “Kita juga bingung membuangnya. Nah dari sinilah kita menemukan ide membuat kuburan tikus ramah lingkungan di halaman sekolah kami,” lanjut anggota Majelis Diksasmen Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Mulyorejo Surabaya tersebut.
Sementara itu Kepala SD Musix Munahar SHI menjelaskan sudah banyak dokumentasi karya siswa dalam bentuk video. “Bahkan sudah kami unggah di YouTube,” ujarnya.
Dia menjelaskan, setiap hari Selasa SD Musix memberi kesempatan para siswa mengeksplor bakatnya dalam acara Mahakarya My Masterpiece (MMM).
Mendengara pemaparan Munahar, Budiarti mnegatakan, “Nah produk-produk inovasi seperti ini didomumentasikan sebagai bahan bukti fisik akreditasi.”
Baca sambungan di halaman 3: Cara Membuat Kuburan Tikus