Firdaus dan Zaki Bersaing Rebut Kursi Ketua DPD IMM Jatim, laporan kontributor PWMU.CO Muhammad Roissudin.
PWMU.CO – Dua Kandidat Ketua Umum Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPD IMM) bersaing ketat di arena Musyawarah Daerah (Musyda XXI) IMM di Gresik, Jawa Timur, Kamis-Ahad (20-23/1/2022).
Mohammad Miftahul Firdaus Su’udi, alumnus Universitas Muhammadiyah Surabaya adalah salah satu kandidat yang di gadang-gadang menggantikan kepemimpinan Andreas Susanto untuk periode 2022-2024.
Didukung oleh kekuatan Surabaya Raya, (Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Lamongan Raya (Tuban dan Bojinegoro), dan Ponorogo Raya (Ponorogo, Madiun, Magetan, Blitar, dan Ngawi) diyakini akan mampu mendulang 200 suara perwakilan dari cabang dan komisariat se-Jawa Timur.
“Kami yakin kandidat kita akan memimpin periode, kapasitas Immawan Firdaus mengorganisasi kader dan membangun gerakan mahasiswa menjadi daya tawar,” ujar SM, ketua salah satu cabang yang enggan disebutkan namanya.
Versus Zaki Ma’ruf
Sementara Zaki Ma’ruf, Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) tidak kalah mentereng. Berbekal dukungan dari Cabang Madura raya (Bangkalan, Sumenep, Pamekasan), Malang raya (Kabupatan dan Kota Malang serta Kota Batu) serta Jember dan sekitarnya Zaki diharapkan mampu mengulang kesukesesan seniornya Abdul Musawwir.
Pasalnya selain berasal drai Jawa Timur juga satu almamater yang sukses terpilih sebagai Ketua Umum DPP IMM hasil Muktamar Ternate berawal dari memimpin Jawa Timur.
“Kita yakin akan mendulang suara musyawwirin (peserta musyawarah), dengan intelektualitas dan kapasitas Immawan Zaki IMM Jawa Timur akan semakin diperhitungkan di kancah nasional,” ujar NV, salah satu pendukung yang juga enggan di-publish namanya.
Baca sambungan di halaman 2: Kapan Kompetisi, Kapan Kolaborasi