PWMU.CO– Baitul Arqam PDPM (Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah) Kabupaten Pasuruan digelar di Aula SD Muhammadiyah 2 Japanan Gempol Pasuruan, Sabtu-Ahad (29-30/1/2022).
Kegiatan Baitul Arqam PDPM ini diikuti 30 kader Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Pasuruan terdiri dari anggota Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah dan beberapa perwakilan PCPM. Tema yang diangkat adalah Penguatan Pemuda Muhammadiyah dalam Mewujudkan Kader Persyarikatan, Umat dan Bangsa.
Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Pasuruan Achmad Fuad Hasyim SS menyampaikan, Baitul Arqam Dasar ini merupakan pengkaderan formal di Pemuda Muhammadiyah dan sengaja kami melaksanakan kegiatan dengan konsep ramah lingkungan.
”Konsumsi kita meminimalisir penggunaan plastik, perlengkapan makan dan minum yang kita pakai dapat kita gunakan kembali, semua yang mengikuti kegiatan ini, baik panitia, pemateri dan peserta kami bekali dengan tumbler yang bisa dipakai isi ulang air minum,” kata Fuad Hasyim yang aktivis lingkungan.
Panitia, sambung dia, menyiapkan beberapa galon air minum, sehingga peserta tinggal mengisi dengan tumbler masing masing. ”Hampir tidak ada sampah plastik maupun kertas, jika memang terpaksa kita juga menggunakan bahan yang bisa didaur ulang lagi.
Dia menjelaskan, kegiatan ini menghadirkan pemateri dari Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jatim. Yaitu Wakil Ketua Bidang Politik Ainul Muttaqin, Wakil Ketua Bidang Pendidikan dan Kaderisasi Novi Amirul Fata, Wakil Sekretaris Bidang Organisasi Dede Nasrullah, Ketua PDM Kabupaten maupun Ketua PDM Kota Pasuruan.
Hadir juga Sekretaris Bidang Pendidikan dan Kaderisasi Rahmat Syayid Syuhur, tim anggota Bidang Pendidikan dan Kaderisasi Hasan Al Bana.
Sementara Novi Amirul Fata menyampaikan apresiasi kepada PDPM Kabupaten Pasuruan atas terselenggaranya kegiatan BAD ini.
”Kami dari Bidang Pendidikan dan Kaderisasi Jatim men-support dan mendampingi kader-kader di Kabupaten Pasuruan. Kami siap membantu secara langsung jika memang ada kendala di lapangan,” tambah Novi yang juga Kepala SMPM 9 Surabaya ini.
Di sela penyampaian materi juga dilaksanakan ice breaking guna membangun kesolidan dan kekompakan serta menghidupkan suasana antar peserta yang dipandu oleh Hasan Al Bana. (*)
Penulis Rahmat Syayid Editor Sugeng Purwanto